Bolatimes.com - Duel seru antara Prancis dan Belgia pada semifinal Piala Dunia 2018 akan berlangsung di Saint Petersburg Stadium, Rabu dini hari (11/7/2018).
Les Blues terlebih dahulu lolos ke semifinal usai menumbangkan perlawanan Uruguay dengan skor 2-0. Sedangkan Belgi menyingkirkan calon kandidat juara, Brasil dengan skor 2-1.
Melihat sejarah pertemuan kedua tim, duel Prancis vs Belgia akan menjadi pertempuran yang ke-74 kali di semua kompetisi.
Baca Juga:
Prediksi Piala Dunia 2018 Versi Eden Hazard Nyaris Semuanya Benar
Belgia tercatat sukses menang 30 kali, sedangkan Prancis hanya mengantongi kemenangan sebanyak 24 kali.
Berikut fakta menarik jelang laga semifinal Piala Dunia 2018, Prancis vs Belgia.
- Tercatat ada tujuh klub yang akan mewarnai laga Prancis vs Belgia, di antaranya Tottenham (Prancis: Hugo Lloris; Belgia: Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Mousa Dembele), Paris Saint Germain (Prancis: Alphonse Areola, Presnel Kimpembe, Kylian Mbappe; Belgia: Thomas Meunier), Barcelona (Prancis: Samuel Umtiti, Ousmane Dembele; Belgia: Thomas Vermaelen), AS Monaco (Prancis: Djibril Sidibe, Thomas Lemar; Belgia: Youri Tielemans); Manchester City (Prancis: Benjamin Mendy; Belgia: Vincent Kompany, Kevin De Bruyne), Manchester United (Prancis: Paul Pogba; Belgia: Marouane Fellaini, Romelu Lukaku), serta Chelsea (Prancis: N'Golo Kante, Olivier Giroud; Belgia: Thibaut Courtois, Eden Hazard, Michy Batshuayi).
- Belgia tidak terkalahkan dalam 24 pertandingan terakhir. Mereka mencatatkan 19 kemenangan dan lima hasil imbang.
- Di laga ini, Belgia dipastikan tanpa pemain bertahannya, Thomas Meunier. Dia absen karena akumulasi kartu kuning.
- Romelu Lukaku terlibat dalam 20 gol Belgia dalam 13 pertandingan. Dia mencetak 17 gol dan menyumbang tiga assist.
- Di Piala Dunia 2018, ada sembilan pemain Belgia yang sudah mencetak gol (tidak termasuk gol bunuh diri). Mereka hanya kalah dari Italia (2006) dan Prancis (1982) yang mencatatkan 10 pemain berbeda mampu mencetak gol di Piala Dunia.
- Ini akan menjadi semifinal Piala Dunia keenam untuk Prancis. Les Blues tercatat baru dua kali meraih kemenangan di babak ini, yakni pada 1998 dan 2006.
- Tidak termasuk dalam adu penalti, Prancis hanya menelan satu kekalahan dari 13 pertandingan di fase gugur mereka di Piala Dunia. Les Blues mencatatkan 10 kemenangan dan dua hasil imbang.
- Antoine Griezmann sudah mencetak tujuh gol dalam enam pertandingan terakhirnya dalam event besar, baik itu di Piala Dunia atau Piala Eropa.
- Dalam tiga pertemuan terakhir di even besar, Prancis selalu mengalahkan Belgia, dua di antaranya di ajang Piala Dunia.
Baca Juga:
Prediksi Prancis vs Belgia di Semifinal Piala Dunia 2018
Berita Terkait
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
5 Skenario Man United Lolos 16 Liga Champions Termasuk Laga Formalitas Bayern Munchen
-
Timnas Argentina U-17 Kalah Dari Jerman U-17, Pelatih Diego Placente Tetap Merasa Bangga
-
Dramatis, Jerman Tundukkan Argentina Lewat Adu Penalti Berhak Melaju ke Final
-
Kisah Hong Kong di Asian Games 2022: Ranking FIFA di Bawah Indonesia tapi Lolos ke Semifinal
-
Salut, Timnas Indonesia U-23 dan Thailand Saling Respek usai Duel Panas di Semifinal Piala AFF U-23 2023
-
Jadwal Semifinal Piala AFF U-23 2023 Hari Ini: Malaysia vs Vietnam, Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
-
Jangan Salah, Inilah 3 Pemain Thailand yang Perlu Diwaspadai Timnas Indonesia U-23
-
Lolos ke Semifinal, 3 Alasan Timnas Indonesia U-23 Bisa Juara Piala AFF U-23 2023
-
Alasan Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 meski Kamboja Punya Poin Lebih Banyak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter