Husna Rahmayunita
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian selebrasi Siuuu usai lolos ke final All England 2023. (Instagram/@ina_badminton)

Bolatimes.com - Kemenangan yang diraih oleh pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada semifinal All England 2023 turut diwarnai dengan selebrasi ‘Siuuu’ ala Cristiano Ronaldo.

Selebrasi ‘Siuuu’ ini dilakukan oleh Fajar Alfian setelah berhasil menutup gim kedua melawan pasangan China, He Ji Ting/Zhou Hao, dengan skor 21-19 dan 21-17.

Dalam duel yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (18/3/2023) malam waktu setempat, Fajar Alfian tampak meluapkan kegembiraannya dengan melakukan selebrasi tersebut.

Baca Juga:
Mediol Stiovanny Yoku, Pemain Terbaik Putri Proliga 2023 asal Papua

Fajar mengatakan, selebrasi ‘Siuuu’ ala Cristiano Ronaldo ini hanya refleks. Sebab, sebelumnya dia sempat menyaksikan aksi CR7 ketika menunggu jadwal pertandingan All England 2023.

Menurut Fajar, keberhasilan CR7 mencetak gol dari tendangan bebas jarak jauh pada laga All Nasr kontra Abha di lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023 ini turut melecut semangatnya.

“Soalnya tadi sebelum main kan kami nunggunya (pertandingan) cukup lama. Terus saya lihat dulu Liga Arab Saudi,” kata Fajar seusai pertandingan.

Baca Juga:
Batal Debut Bareng Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023, Shandy Walsh Umbar Janji

“Cristiano Ronaldo Mencetak gol lewat tendangan bebasnya. Ini menjadi motivasi tersendiri bagi saya untuk meraih kesuksesan,” lanjutnya.

Pada final ganda putra All England 2023, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardhianto akan menghadapi kompatriotnya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. 

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris Semalam: Duel Chelsea vs Everton Berakhir Tanpa Pemenang

Dengan kata lain, Indonesia sudah dipastikan meraih satu gelar di ajang All England 2023 karena terciptanya pertemuan All Indonesian Finals di nomor ganda putra ini.

Sebelumnya, Hendra/Ahsan sukses mengalahkan ganda putra muda dari China, Liang Weng Keng/Wang Chang dalam pertarungan dramatis di semifinal All England, Sabtu (18/3). The Daddies menang secara dramatis lewat rubber game 21-15, 19-21, dan 29-27.

Partai final All England 2023 ini akan digelar di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023) sore. Serangkaian pertandingan dapat disaksikan di iNewsTV.

Baca Juga:
Hasil Piala Asia U-20 2023: Menang Tipis atas Irak, Uzbekistan U-20 Juara

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Load More