Bolatimes.com - Perseteruan yang melibatkan ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan pelatih kepala ganda putra Pelatnas PBSI Herry IP berakhir damai. Kedua belah pihak saling memaafkan.
Sebelumnya kabar konflik tersebut mencuat setelah pebulu tangkis yang pernah menduduki peringkat satu dunia itu tak mau berlatih dengan Herry dan skuad ganda putra Pelatnas Cipayung dan memilih berlatih secara mandiri.
Kevin juga mengungkapkan sejumlah pemikiran yang selama ini ia pendam terhadap Herry seperti dianggap dianaktirikan pada awal kiprahnya berpasangan dengan Marcus hingga muncul ketidakcocokan secara pribadi.
Polemik keduanya selesai setelah dimediaai oleh PBSI. Herry IP pun menegaskan dirinya sudah kembali berlatih dengan Kevin Sanjaya di Pelatnas Cipayung.
"Kemarin kami sudah bertemu dan semua masalah sudah clear, bahkan tadi pagi sudah latihan bareng. Saya dan Kevin sudah lama bersama-sama, dia sudah saya anggap seperti anak sendiri," kata Herry dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Jumat (30/9/2022).
Konflik keduanya sampai menimbulkan isu liar di kalangan publik, sehingga dinilai ikut memperburuk keadaan keduanya. Pelatih berjuluk coach Naga Api itu meminta maaf jika ada penyampaian yang menyinggung anak didiknya saat melakoni sesi wawancara di sebuah media massa.
Tak lupa Herry IP turut menyampaikan terima kasih kepada PBSI yang sudah memfasilitasi mediasi agar kembali rukun dengan Kevin.
"Terima kasih sudah dimediasi oleh pak ketua. Saya minta maaf kalau ada kata-kata saya ke wartawan yang membuat Kevin tidak nyaman. Menurut saya hal ini membesar karena pemberitaan juga yang arahnya kemana-mana, mungkin istilahnya 'digoreng' ya," Herry menjelaskan.
Dalam kesempatan yang sama, Kevin juga ikut menyampaikan permintaan maaf kepada sang pelatih, Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna, dan seluruh masyarakat atas kegaduhan yang terjadi.
Partner Marcus Fernaldi Gideon itu menyesal dengan pernyataannya dan sudah berkomunikasi langsung dengan Herry untuk menyelesaikan konflik internal mereka.
"Saya minta maaf atas apa yang terjadi, dan saya sudah bertemu dengan coach Herry untuk penyelesaiannya. Dari sisi saya juga minta maaf kalau ada kesalahan," ungkap Kevin.
(Antara)
Berita Terkait
-
Susunan Lengkap Pelatih Peltnas PBSI, Herry IP Resmi Tangani Ganda Campuran
-
Profil Thomas Indratjaja, Calon Pelatih Ganda Putra Pelatnas PBSI yang Gantikan Herry IP
-
PBSI Disebut sebagai Federasi Olahraga Paling Benar di Indonesia
-
Prestasi Bulutangkis Indonesia 5 Bulan Terakhir: Cuma 2 Gelar dari 10 Turnamen
-
PBSI Bidik Dua Gelar di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023, Tunggal Putra dan Ganda Putra Jadi Andalan
-
Debut Tertunda, Kevin/Rahmat Diprediksi Main di Korea Masters 2023
-
Fajar/Rian Gugur di Australian Open 2023, Coach Naga Api Soroti Permainan Monoton
-
PBSI Resmi Mendegradasi 4 Pemain Tunggal Putra, Salah Satunya Alfito Yudanto
-
Mengenal Rahmat Hidayat, Pasangan Baru Kevin Sanjaya Sukamuljo
-
Marcus Gideon Cedera, Kevin Sanjaya Sukamuljo Pilih Rahmat Hidayat Jadi Tandem Baru
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat