Bolatimes.com - Hasil FIBA Asia Cup 2022, Timnas basket Korea Selatan sukses mengalahkan Taiwan dengan skor 87-73 dalam laga lanjutan babak penyisihan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (14/7/2022). Hasil ini membuat tim Negeri Gingseng merebut posisi puncak klasemen Grup B Piala FIBA Asia 2022.
Korsel mengantungi empat poin penuh dari dua pertandingan dan dipastikan posisinya aman di puncak klasemen Grup tanpa terpengaruh hasil laga lainnya antara Bahrain kontra China yang baru dilangsungkan mulai pukul 20.00 WIB.
Pemain naturalisasi Ra Gun-ah kembali menjadi bintang kemenangan Korsel lewat raihan dwiganda 19 poin dan 12 rebound yang dibukukannya kontra Taiwan, meski ia menghabiskan kuarter keempat beristirahat di bangku cadangan.
Kapten Lee Dae-sung menambahkan 15 poin dan lima assist, sedangkan Heo Ung turut menyumbangkan 14 poin bagi Korsel yang kini hanya berjarak satu kemenangan dari tiket perempat final Piala FIBA Asia 2022.
Taiwan mengalami penurunan drastis dan center naturalisasi jadi penyumbang angka terbanyak lewat 18 poin diikuti Lin Ting-Chien dengan 12 poin.
Korsel menciptakan jarak 11-6 di separuh awal kuarter pertama lewat tripoin Ra dan tembakan midrange Song Kyo-chang, tetapi marjin lima poin itu mampu dikejar bahkan dibalikkan oleh Taiwan menjadi 18-17 ketika Laa Kai-yan memperoleh layup mudah dalam situasi turnover.
Situasi itu memaksa pelatih Choo Il-seung meminta time-out dan sesudahnya Korsel masih harus bersusah payah untuk menutup kuarter pertama dengan keunggulan tipis 22-20 atas Taiwan.
Center berpengalaman Korsel Jang Jae-seok membuka kuarter kedua dengan aksi di kedua ujung lapangan, yakni drive kuat ke pertahanan Taiwan untuk membuat kedudukan 24-20 diikuti sebuah blok atas tembakan Chen Kuan-Chuan.
Pertahanan Taiwan kian kesulitan mengawal pergerakan Ra dan hal itu memberi kesempatan bagi Korsel untuk mengeksploitasi tembakan midrange dan perimeter yang mengantarkan mereka menjauh 51-35 saat menutup paruh pertama laga.
Tripoin dari Kim Jong-kyu membuka keran angka kuarter ketiga dan Korsel relatif baik dalam mempertahankan marjin keunggulan dua digit, meskipun sepanjang periode itu mereka lebih kerap kehilangan bola atau melakukan turnover yakni sebanyak enam kali dibandingkan lima bagi Taiwan.
Tiga lemparan gratis dari kapten Lee menjadi poin penutup kuarter ketiga yang berakhir dengan skor 73-56 untuk keunggulan Korsel atas Taiwan.
Korsel mengawali kuarter keempat dengan mengistirahatkan Ra, tapi daya gedor Negeri Ginseng tak turun drastis karenanya dan mereka bisa memperlebar keunggulan 81-58 ketika Jang menyeploskan layup pada sisa waktu tujuh menit 11 detik.
Marjin 23 poin tersebut praktis memaksa pelatih Charles Parker untuk mengistirahatkan center naturalisasi Taiwan William Navarro. Taiwan bisa memangkas jarak, tapi Korsel tetap menutup pertandingan dengan kemenangan 87-73.
Selanjutnya kedua tim dijadwalkan melakoni pertandingan terakhir fase penyisihan Grup B pada Sabtu (16/7), di mana Korsel meladeni Bahrain mulai pukul 11.00 WIB dan China berjumpa Taiwan sejak pukul 20.00 WIB.
(Antara)
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Media Kenamaan Beritakan Peluang Besar Shin Tae-yong Tangani Timnas Korea Selatan, Disebut Kandidat Kuat
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Dulu Shin Tae-yong Disia-siakan, Kini Mendapat Pujian dari Korea Selatan, Timnas Indonesia Makin MoncerPiala Asia 2023
-
10 Hari di Pulau Jeju, Persib Takluk dari Suwon FC
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat