Bolatimes.com - Hasil Singapore Open 2022 hari ini, Rabu (13/7/2022), tiga wakil Indonesia mendapat hasil berbeda. Juara Malaysia Masters 2022, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela secara mengejutkan tersingkir di babak pertama.
Sementara Hafiz Faizal/Serena Kani sukses melangkah ke babak kedua Singapura Open 2022. Mereka memenangkan pertandingan perang saudara kontra Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dengan skor 21-10, 14-21, 21-19.
Di babak kedua, Hafiz/Serena akan menghadapi wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet yang melewati babak pertama dengan mengalahkan wakil Mesir, Adham Hatem Elgamal/Doha Hany dengan skor 21-13, 21-12.
Baca Juga:
Jadwal FIBA Asia Cup 2022 Hari Ini: Pertarungan Grup C dan D
Chico Aura Dwi Wardoyo yang merupakan pemenang Malaysia Masters 2022 pekan lalu, secara mengejutkan takluk dari Brian Yang (Kanada). Ia kalah dua gim langsung dengan skor 12-21, 17-21.
Sementara itu, pasangan ganda campuran Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela harus tersingkir lebih cepat di tangan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.
Pasangan ganda campuran non-pelatnas PBSI itu kalah dalam pertarungan rubber game dengan skor 24-22, 15-21, 18-21.
Baca Juga:
Tanggapi Desakan Indonesia Mundur dari AFF, Begini Respons Berkelas Fakhri Husaini
Berita Terkait
-
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023: Chico Aura Dwi Wardoyo Pantang Remehkan Lawan
-
Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2023, Chico Aura Dwi Wardoyo Tumpuan Tunggal Putra
-
Hasil Final Taipei Open 2023: Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Chico Aura Dwi Wardoyo Juara!
-
Indonesia Open 2023: Tumbang, Chico Wardoyo Ungkap Penyebab Dirinya Kalah dari Pebulu Tangkis Singapura
-
Jadwal Indonesia Open 2023 Hari Ini: 11 Wakil Tuan Rumah Tampil, Ada Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Ginting
-
Jadwal Final Bulu Tangkis SEA Games 2023: Dua Perang Saudara Wakil Indonesia
-
Link Live Streaming Badminton Asia Championship 2023 Hari Ini: 12 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final
-
Mainkan Atlet Senior dan Junior, PBSI Bidik 4 Medali Emas di SEA Games 2023
-
PBSI Umumkan Skuad SEA Games 2023: Didominasi Pemain Muda, Chico Aura Jadi Tumpuan di Tunggal Putra
-
Indonesia Gagal Juara di Kejuaraan Beregu Campuran Asia, PBSI Ungkap Penyebabnya
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat