Husna Rahmayunita
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Bagas Maulana dan rekannya Muhammad Shohibul Fikri saat bertanding di perempat final Denmark Open, Jumat (22/10/2021. (ANTARA/Twitter/@INABadminton/pri.) (ANTARA/Twitter/@INABadminton)

Bolatimes.com - Sebanyak lima wakil Indonesia memastikan diri lolos ke semifinal Korea Open 2022 dan satu tiket final sudah diamankan tim Merah Putih dari sektor ganda putra. 

Dari lima wakil RI yang lolos, tiga berasal dari ganda putra, satu ganda campuran dan satu tunggal putra. Kelimanya menang atas rival masing-masing di semifinal turnamen bulu tangkis level Super 500 itu yang digelar di Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, Jumat (8/4/2022)

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi wakil pertama ganda putra Indonesia yang melaju ke babak empat besar berkat kemenangan mereka atas wakil tuan rumah Choi Solgyu/Kim Wonho 21-17, 21-13.

Baca Juga:
Media Vietnam Sebut Timnas Futsal Indonesia Bikin Kejutan usai Lolos ke Final

Berdasarkan catatan resmi BWF, Unggulan kedua berjuluk The Daddies akan menantang kembali wakil Korea Selatan, Kang Minhyuk/Seo Seungjae di semifinal yang akan digelar, Sabtu (9/4).

Kemenangan Ahsan/Hendra diikuti kompatriotnya unggulan keempat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang mengalahkan pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 21-19, 22-20.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi wakil terakhir Indonesia yang memastikan tempat di semifinal setelah menyingkirkan pasangan tuan rumah Yong Jin/Na Sung Seung.

Baca Juga:
Dibantai 6-1, Pelatih Myanmar Akui Strategi Timnas Futsal Indonesia Lebih Baik

Fikri/Bagas selanjutnya bakal berhadapan dengan Fajar/Rian pada semifinal besok, yang sekaligus memastikan satu tiket final ganda putra Korea Open 2022.

Selain tiga ganda putra, Indonesia juga mengirimkan dua wakil lainnya ke babak empat besar pada nomor tunggal putra melalui Jonatan Christie dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari sektor ganda campuran.

Di semifinal, Jonatan Christie sudah dinanti wakil India Kidambi Srikanth, sementara Rinov/Pitha akan menantang Tan Kian Meng/Lai Pei Jing dari Malaysia. Adapun final Korea Open 2022 bakal digelar Minggu (10/4), demikian dimuat Antara.

Baca Juga:
Timnas Futsal Indonesia Lolos ke Final Piala AFF Futsal 2022, Ini Reaksi Sang Pelatih

Load More