Bolatimes.com - Harus menghadapi kejuaraan Asian Grand Prix 2019 di China, membuat spriter muda andalan Indonesia Lalu Muhammad Zohri harus rela merayakan Hari Raya Idul Fitri jauh dari keluarga di kampung halaman.
Lalu Muhammad Zohri bersama tim nasional atletik Indonesia lainnya sudah bertolak ke China pada Minggu (2/6/2019). Sprinter 18 tahun itu dijadwalkan mengikuti kejuaraan pada 4-7 Juni 2019.
"Sudah tiga tahun saya tak Lebaran bersama keluarga di kampung halaman. Tapi ini pertama juga Lebaran di negara orang," ujar Lalu Muhammad Zohri saat dihubungi Suara.com, beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
Ini 3 Wakil Indonesia yang Tembus Babak Utama Australia Open 2019
Pelari asal Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB) itu mengaku rindu merayakan hari Lebaran bersama keluarga di kampung halaman. Salah satu kegiatan yang telah lama ingin dirinya lakukan adalah berziarah kubur ke makam kedua orang tuanya.
Sebagaimana diketahui, Zohri yatim piatu sejak dua tahun silam. Setelah sang Ibu, Saerah, meninggal pada 2015, dua tahun kemudian Zohri ditinggal sang ayah, Lalu Ahmad Yani.
"Ya saya sih kangen sama keluarga saya. Apalagi dengan ibu dan bapak yang sudah tiga Lebaran (meninggal dunia)," ujar Zohri.
Baca Juga:
Lebaran Kedua, Maurizio Sarri Dikenalkan Sebagai Manajer Anyar Juventus?
"Saya seharusnya kan ke kubur walaupun mereka sudah nggak ada. Sudah tiga tahun yang lalu (saya lebaran di Lombok). Saya kangen ingin ziarah kubur, berkumpul dengan keluarga, itu yang penting," pungkasnya.
Sprinter yang menyandang predikat sebagai manusia tercepat di Asia Tenggara itu akan turun pada dua nomor dalam kejuaraan Asian Grand Prix 2019.
Selain lari 100 meter putra, pelari yang telah memastikan diri lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo tersebut juga akan turun di nomor 4x100 meter putra.
Baca Juga:
Galau Soal Masa Depannya, Bek Tottenham Hotspur Tunggu Saran Pochettino
Berita Terkait
-
Striker Timnas Indonesia U 20 Arkhan Kaka Ingin Tampil Lebih Baik di Laga Uji Coba Kedua Lawan China
-
Laga Friendly Match Serasa Pertandingan Final, China Susah Payah Berambisi Pecundangi Timnas Indonesia, GAGAL TOTAL!
-
Prediksi Skor, H2H, Susunan Pemain Laga Piala Asia, Qatar vs China, Akankah Tuan Rumah Tuai Kemenangan?
-
Prediksi Laga Piala Asia antara Lebanon vs China, Skor, H2H, dan Susunan Pemain yang Diturunkan
-
Untung Ada VAR, Sikutan Nakal Pemain Vietnam saat Lawan China Berbuah Kartu Merah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-24 vs China Taipei di Asian Games 2022, Garuda Muda akan Menang Mudah?
-
Asian Games 2023: Tak Sama, China Taipei Bawa Skuat dan Pelatih yang Berbeda untuk Lawan Indonesia
-
Profil Jinan Xingzhou, Klub China yang Jadi Pelabuhan Baru Dejan Antonic
-
Bahagia Banget, Shin Tae-yong Asyik Berjoget setelah Ukir Sejarah Baru Bersama Timnas Indonesia U-23
-
Selebrasi Hokky Caraka Jadi Omongan, Disindir Netizen Habis-habisan: Gol Nemu Aja Banyak Gaya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports