Irwan Febri Rialdi | Arief Apriadi
Gelandang Inter Milan Denzel Dumfries (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua dalam pertandingan Liga Champions lawan Viktoria Plazen pada 13 September 2022. (AFP/Michal Cizek)

Bolatimes.com - Klasemen terbaru Liga Italia 2022/2023, Inter Milan gagal memperkecil jarak dengan Napoli setelah hanya bermain imbang tuan rumah Sampdoria pada laga pekan ke-22, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB.

Duel Sampdoria vs Inter Milan yang berlangsung di Stadion Luigi Ferraris, Genoa itu rampung dengan skor kacamata. Kedua tim kesulitan untuk mengonversi peluang menjadi gol.

Inter sejatinya tampil menekan sejak awal laga. Bahkan, Romelu Lukaku hampir mencetak gol saat pertandingan baru berjalan dua menit.

Striker asal Belgia itu melepaskan tembakkan keras dari luar kotak penalti. Bola meluncur deras tetapi kiper Sampdoria keturunan Indonesia, Emil Audero masih bisa menepisnya.

Inter bertubi-tubi melancarkan serangan setelah itu, tetapi Sampdoria juga tak tinggal diam. Mereka mampu mengancam gawang Nerazzurri pada menit ke-33 melalui Sam Lammers.

Sam Lammers mendapatkan umpan terukur dari Alessandro Zanoli tetapi striker asal Belanda itu gagal menyelesaikan peluang dengan baik di mana bola tembakkannya masih bisa gagalkan kiper Andre Onana. Skor 0-0 pun bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Inter terus melancarkan serangan bertubi-tubi. Pasukan Simone Inzaghi mendapatkan kesempatan pada menit ke-50 tetapi lagi-lagi gagal menjadi gol.

Hakan Calhanoglu melepaskan umpan sepak pojok yang mengarah ke Acerbi. Sang pemain kemudian melepaskan umpan silang yang disambut Stefan de Vrij tetapi sundulannya masih melenceng.

Meski terus diserang, Sampdoria beberapa kali coba melancarkan serangan tetapi solidnya pertahanan Inter membuat mereka kesulitan menciptakan peluang. Skor 0-0 pun pada akhirnya bertahan hingga bubaran.

Hasil ini membuat Inter Milan tertahan di urutan kedua klasemen dengan koleksi 44 poin. Mereka kini tertinggal jauh dari pemuncak klasemen Napoli yang kokoh di urutan teratas dengan 59 poin.

Di sisi lain, Sampdoria masih berkutat di papan bawah klasemen tepatnya di urutan ke-19. Mereka baru mengoleksi 11 poin dari 22 pertandingan.

Di laga lain, Verona berhasil mengalahkan Salernitana dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang itu dicetak Cyril Ngonge pada menit ke-31.

Meski menang, Verona masih berkutat di papan bawah klasemen tepatnya di urutan ke-18 dengan koleksi 17 poin dari 22 pertandingan. Sedangkan Salernitana berada di urutan ke-16 dengan koleksi 21 poin dari 22 pertandingan.

Hasil Liga Italia 2022-2023 (Pekan ke-22)

  • Milan 1-0 Torino
  • Empoli 2-2 Spezia
  • Lecce 1-1 Roma
  • Lazio 0-2 Atalanta
  • Udinese 2-2 Sassuolo
  • Bologna 0-1 Monza
  • Juventus 1-0 Fiorentina
  • Napoli 3-0 Cremonese
  • Verona 1-0 Salernitana
  • Sampdoria 0-0 Inter Milan

Klasemen Liga Italia 2022-2023

Load More