Bolatimes.com - AC Milan sukses mengalahkan Atalanta dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-37 Liga Italia di San Siro, Senin (16/5/2022) dini hari WIB. Kemenangan ini membuat Nerazzuri semakin dekat meraih scudetto musim ini.
Dua gol AC Milan masing-masing dicetak oleh Theo Hernandez dan Rafael Leao. Hasil ini membuat anak asuh Stefano Pioli mantap di puncak klasemen sementara Serie A dengan 83 poin, setidaknya cuma butuh satu poin lagi untuk mengunci scudetto.
Kedua tim bermain hati-hati cukup selama 15 menit awal meski Milan banyak menekan. Tidak ada tembakan yang dilepaskan dalam kurun waktu tersebut.
Baca Juga:
Sikat Myanmar 3-1, Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Semifinal SEA Games 2021
Peluang pertama diciptakan Milan pada menit ke-20. Rafael Leao melepaskan tembakan terukur dari sisi kotak penalti, tetapi arah bola masih bisa ditebak oleh kiper Atalanta, Juan Musso.
Atalanta menciptakan peluang pada menit ke-30 lewat tendangan luar kotak penalti Luis Muriel yang masih bisa diantisipasi Mike Maignan.
Empat menit berselang, Alexis Saelemaekers melepaskan tembakan spekulasi dari jarak jauh. Laju bola masih terlalu lemah hingga bisa dibendung Musso.
Baca Juga:
Kalah dari Ganda India di Final Piala Thomas, Kevin Sajaya: Power Pukulannya Sangat Kencang
Milan terus menggedor pertahanan Atalanta, tetapi gagal mencetak gol di babak pertama. Kedua tim harus puas bermain imbang 0-0 sampai turun minum.
Tim tuan rumah akhirnya memecahkan kebuntuan di babak kedua, tepatnya pada menit ke-56. Junior Messias melepaskan umpan lambung ke pertahanan Atalanta dan disambut Rafael Leao untuk kemudian mencetak gol. Skor 1-0 untuk Milan.
Atalanta berusaha mencetak gol penyembang secepat mungkin. Duvan Zapata membuang kesempatan untuk mencetak gol pada menit ke-60 saat bola tembakannya dari dalam kotak penalti melayang di atas tiang gawang.
Baca Juga:
Final Piala Thomas 2022: Kevin/Ahsan Kalah, Indonesia Tertinggal 0-2 dari India
Tim tamu terus menerus menekan Milan setelah tertinggal. Namun, usaha skuat asuhan Gian Piero Gasperini itu tidak ada yang membuahkan gol.
Milan malah bisa memperbesar keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-75. Theo Hernandez menggiring bola dari tengah lapangan dan kemudian melepaskan tembakan saat di dalam kotak penalti yang tidak mampu dibendung Musso.
Milan nyaris memperbesar keunggulan pada menit ke-85 setelah ada kesalahan dari pemain Atalanta di kotak penalti sendiri. Namun, bola liar gagal dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain tuan rumah.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-23 Hajar Myanmar 3-0 di Babak Pertama, Semi Final di Depan Mata
Zapata mengancam Milan semenit kemudian. Tembakannya dari jarak dekat dengan memanfaatkan bola liar masih bisa ditepis Maignan.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta sampai laga tuntas. Milan memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.
Inter Kalahkan Cagliari 3-1
Sementara itu, Inter Milan berhasil mengalahkan Cagliari 3-1 dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-37 di Sardegna Arena pada Senin dini hari WIB.
Lautaro Martinez menyumbangkan dua gol untuk Inter, dengan sisanya dicetak oleh Matteo Darmian. Sementara itu, Cagliari sempat memperkecil ketertinggalan lewat gol Charalampos Lykogiannis, demikian catatan laman resmi Serie A.
Hasil itu membuat perburuan Scudetto lanjut sampai akhir musim 2021/2022. Skuat asuhan Simone Inzaghi mengumpulkan 81 poin, tertinggal dua poin dengan AC Milan selaku pemuncak klasemen.
Sedangkan Cagliari tetap berada di peringkat ke-18 atau di tempat teratas zona degradasi setelah hanya mengumpulkan 29 poin dari 37 pertandingan. Perjuangan untuk tetap bertahan di Serie A ditentukan pada pekan terakhir dengan harus mengalahkan Venezia dan saat yang sama Salernitana tumbang.
Inter langsung tancap gas di awal laga. Nerazzurri menciptakan dua tembakan di lima menit awal lewat usaha Ivan Perisic dan Hakan Calhanoglu dari luar kotak penalti, tetapi masih bisa diatasi kiper Alessio Cragno.
Inter sempat mencetak gol pada menit ke-11 lewat Milan Skriniar yang menyambut bola sepakan bebas. VAR kemudian menganulir gol itu karena ada handball.
Usaha Inter untuk akhirnya berbuah hasil pada menit ke-25. Umpan silang Perisic berhasil disambut dengan sundulan Matteo Darmian, yang mengubah skor menjadi 1-0.
Inter makin meningkatkan serangan setelah gol tersebut. Peluang bagus dibuat Lautaro Martinez pada menit ke-38, tetapi tembakannya masih bisa dihalau kiper.
Martinez kembali mengancam gawang Cagliari pada menit ke-44. Namun, bola tembakannya cuma membentur tiang gawang Cagliari yang dikawal Cragno dan skor 1-0 bertahan untuk Inter sampai turun minum.
Inter memperbesar keunggulan menjadi 2-0 saat babak kedua baru berjalan enam menit. Martinez berhasil mencetak gol setelah mendapat umpan lambung dan melepaskan tembakan dari jarak dekat.
Cagliari mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-53. Bola tembakan Charalampos Lykogiannis dari luar kotak penalti menjebol gawang kawalan Samir Handanovic.
Inter bermain lebih hati-hati setelah gol Cagliari demi mempertahankan keunggulan mereka..
Peluang didapatkan Inter pada menit ke-77. Perisic sukses menyambut bola umpan silang dengan sundulan, tetapi belum on target.
Cagliari kemasukkan gol ketiga pada menit ke-84. Roberto Gagliardini mendapatkan bola dari umpan lambung dan dia kemudian memberikan sodoran kepada Martinez yang dituntaskan menjadi gol untuk membawa Inter memimpin 3-1.
Tidak ada gol tambahan hingga pertandingan laga tuntas. Inter pulang dengan membawa tiga poin krusial.
Berikut hasil Liga Italia semalam, Senin (16/5/2022) dini hari WIB.
Bologna vs Sassuolo 1-3
Napoli vs Genoa 3-0
AC Milan vs Atalanta 2-0
Cagliari vs Inter Milan 1-3
Berita Terkait
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Harapan Shin Tae-yong Punggawa Timnas Bisa Lebih Banyak Main di Eropa, Pemain Keturunan Ini Jadi Sorotan STY
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Dinaturalisasi Timnas, Thom Haye Langsung Masuk Pantauan Tim Liga Italia Milik Pengusaha Indonesia
-
Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Banjir Dukungan Publik Hingga Pemain Bologna dan Ragnar Oratmangoen
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Belum Pulih 100 Persen, Radja Nainggolan Baru Bisa Debut di BRI Liga 1 Pada Tahun Depan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib