Bolatimes.com - Kabar soal Gianluigi Buffon kembali ke Juventus dibenarkan oleh agennya, yakni Silvano Martina.
Buffon kini berstatus bebas transfer usai satu musim berseragam Paris Saint-Germain (PSG). Ia memutuskan tidak melanjutkan kerja sama dengan raksasa Prancis setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2019.
Kondisi itu membuat Buffon memiliki kebebasan untuk memilih klub pada musim depan. Setelah dikabarkan akan membela FC Porto, kini kiper 41 tahun itu disebut akan kembali berseragam Juventus.
Baca Juga:
Ini Cara Kalezic Agar PSM Makassar Bisa Kalahkan Becamex di Piala AFC 2019
Sky Sports mengklaim Buffon dan Juventus saat ini sedang tahap negosiasi. Kedua pihak sedang mengupayakan kesepakatan kerja sama dengan durasi satu musim. Silvano Martina pun selaku agen tidak menampik kabar itu.
"Untuk saat ini, itu [rencana kembali ke Juventus] hanya sebuah ide," ucap Silvano Martina kepada SportItalia.
Sebelumnya, La Gazzetta dello Sport mengabarkan bahwa Juventus juga antusias untuk rujuk dengan Buffon. Bukan hanya kontrak sebagai pemain, Bianconeri bahkan siap memberikan jabatan lain setelah kontrak habis, seperti direktur atau staf pelatih.
Baca Juga:
Bertandang ke Lampung, Jafri Sastra Incar Tiga Poin
Bagaimana pun, Buffon adalah sosok legenda hidup Juventus. Sebelum memutuskan membela PSG selama satu musim, ia telah membela Bianconeri selama 17 tahun, termasuk ketika Juventus harus bermain di Serie B beberapa musim silam.
Berita Terkait
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Gelandang Persib Kenang Pengalaman dan Tekanan di Si Nyonya Tua
-
Tiga 'Ritual' Stefano Beltrame Sebelum Bertanding, Sudah Dipraktikkan di Persib, Belum?
-
Media Italia Gambarkan Suasana Saat Stefano Beltrame Debut Bersama Juventus
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
-
Debut Stefano Beltrame di Persib Dipuji Eks Juventus Hingga Mantan Vokalis Band
-
Stefano Beltrame Resmi Gabung Persib, Dikontrak 6 Bulan
-
Persib Bandung Bakal Rekrut Eks Timnas Italia Stefano Beltrame, Bobotoh: Pemain Juventus Gak Bakal...
-
Deretan Nomor Punggung Stefano Beltrame, Pemain yang Rumornya Dibidik Persib: Kental dengan 10, Pernah Gunakan 14
-
Nasib Stefano Beltrame di Persib Dikhawatirkan Akan Seperti Pemain Ini Bila Jadi Dikontrak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib