Bolatimes.com - Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, memiliki alasan tersendiri atas kekalahan timnya atas Manchester City. Ya, ia beranggapan karena The Reds tidak beruntung.
Liverpool akhirnya merasakan kekalahan perdana di Liga Primer Inggris musim ini setelah menelan kekalahan 1-2 dari Manchester City di Etihad Stadium, Jumat (04/01/2019). Gol kemenangan The Citizens dicetak oleh Sergio Aguero dan Leroy Sane. Sementara satu gol semata wayang The Reds lahir dari aksi Roberto Firmino.
Meski menelan kekalahan, Liverpool sebenarnya juga memiliki beberapa kesempatan emas. Bahkan jika dilihat dari shot on target, Mohamed Salah dan kolega lebih unggul dari Manchester City dengan membuat lima tendangan.
Baca Juga:
Kalah, Jurgen Klopp Kecewa dengan Keputusan Wasit
Menurut Georginio Wijnaldum, kekalahan timnya ialah karena Manchester City memang bermain dengan baik. Di sisi lain, dirinya tak memungkiri bahwa The Reds tak dihinggapi oleh Dewi Fortuna.
“Saya pikir itu adalah permainan yang bagus. Kami tidak memulai dengan baik. Man City adalah tim yang lebih baik pada babak pertama, tetapi kami masih menciptakan peluang dan tidak beruntung," kata Wijnaldum seperti dilansir dari BBC, Jumat (4/1/2019).
"Babak kedua kami bermain lebih baik dan menciptakan lebih banyak peluang untuk mencetak gol. Kami tidak beruntung dengan peluang lain yang tidak masuk (ke gawang Man City). Kemudian, kami tidak bertahan dengan baik dan mereka mencetak gol,” tuturnya menambahkan.
Baca Juga:
Ini Taktik Jitu Kalahkan Liverpool Ala Coach Justin
Hasi buruk atas Manchester City menjadi kekalahan perdana Liverpool di Liga Primer Inggris musim 2018/2019. Sebelumnya, The Reds mampu tampil fenomenal dengan catatan 17 kali kemenangan dan tiga kali imbang.
Kendati demikian, Liverpool tetap duduk manis di puncak klasemen sementara dengan koleksi 54 poin. Sementara Manchester City kini berada di posisi kedua berkat perolehan 50 poin dan mempertipis jarak dari Mohamed Salah menjadi empat poin.
Baca Juga:
Mayweather Ajak Penggemar ke Klub Striptis Tonton Pertarungannya di Jepang
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib