Stephanus Aranditio | Irwan Febri Rialdi
Mauro Icardi setelah mencetak gol ke gawang AC Milan. (Marco Bartorello/AFP).

Bolatimes.com - Inter Milan sukses menang 1-0 dalam laga Derbi della Madonnina kontra AC Milan dalam laga pekan kesembilan Serie A Italia 2018/19 di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (21/10/2018) atau Senin diri hari WIB. Gol semata wayang skuat Nerazurri dicetak oleh Mauro Icardi pada menit ke-90+2.

Tak sedikit yang mengira gol menit terakhir biasanya karena sebuah faktor keberuntungan. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi Inter Milan karena pada musim ini mereka terbiasa mendapatkan kemenangan melalui detik-detik akhir pertandingan.

Gol telat Inter Milan ke gawang AC Milan merupakan yang keempat kalinya dalam tujuh pertandingan terakhir. Sebelum AC Milan, skuat Biru Hitam sukses mencetak gol telat ke gawang Tottenham Hotspur, Sampdoria, dan Cagliari.

Baca Juga:
Luis Milla Pamit dan Ungkap Borok Pengurus PSSI

Pemain Inter Milan, Mauro Icardi mencetak gol ke gawang AC Milan yang dikawal Gianluigi Donnarumma (AFP)

Terkait kondisi tersebut, gelandang Inter Milan, Matias Vecino, menegaskan jika gol-gol telat timnya bukanlah karena faktor keberuntungan. Ia menilai gol telat kerap diciptakan oleh Inter Milan karena para pemain memiliki fisik yang bagus hingga akhir pertandingan.

''Memang benar bahwa akhir-akhir ini kami terlalu sering mencetak gol krusial, tetapi semua ini bukan sebuah kebetulan,'' kata Matias Vecino kepada Inter TV.

''Semua ini berkat level kebugaran para pemain yang memungkinkan kami bisa berlari hingga akhir pertandingan, plus keyakinan bisa meraih kemenangan,'' tuturnya.

Baca Juga:
Gattuso Akui Kemenangan Inter Milan di Derby Della Madonnina

Kemenangan atas AC Milan membuat Inter Milan kini belum terhentikan dalam tujuh pertandingan terakhir di semua kompetisi. Prestasi tersebut menjadi modal bagus bagi Mauro Icardi dan kolega yang akan menghadapi Barcelona pada matchday 3 Grup B Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (24/10/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Di sisi lain, kemenangan atas AC Milan membuat Inter Milan kini mulai menyentuh papan atas klasemen sementara Serie A musim 2018/19. Mauro Icardi dan kolega kini berada di posisi ketiga klasemen sementara, terpaut enam poin dari Juventus yang berada di puncak.

Baca Juga:
Hasil & Klasemen Serie A: Derby Della Madonnina Milik Inter Milan

Load More