Stephanus Aranditio
Ekspresi pelatih Arsenal, Unai Emery usai dikalahkan Manchester City (Arsenal)

Manchester City memulai perjuangan mereka mempertahankan titel juara Liga Inggris dengan kemenangan impresif atas Arsenal dengan skor 2-0. Tandang ke Emirates Stadium pada laga pamungkas matchday 1 Liga Inggris 2018/2018, Man City menang 2-0.

Gol-gol Man City di partai ini dicetak Raheem Sterling dan Bernardo SIlva. Dan Benjamin Mendy menyumbang assist untuk kedua gol tersebut.

Dengan hasil ini, Man City bercokol di peringkat kelima klasemen sementara dengan poin 3. Sementara Arsenal asuhan Unai Emery terjerembab di posisi 15.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Arsenal sejatinya memulai laga dengan baik, dengan lebih banyak melakukan serangan dan menguasai permainan. Namun, Man City kemudian mampu keluar dari dominasi tim tuan rumah.

Man City pun menciptakan peluang bersih pertama di partai ini. Menit 10, Raheem Sterling meliuk-liuk di dalam kotak penalti sebelum melepaskan sepakan keras yang bisa dihalau kiper Arsenal Petr Cech.

Man City akhirnya membuka skor, Sterling mencatatkan namanya di papan skor. Sang winger menggiring bola, melewati beberapa pemain Arsenal, sebelum menyelesaikan dengan tembakan dari luar kotak penalti. Cech praktis tak bisa berbuat banyak untuk menghentikan sepakan Sterling ini. Man City memimpin 1-0!

Arsenal sendiri kemudian akhirnya mampu menciptakan peluang di menit 21. Hector Bellerin melewati Benjamin Mendy, tapi tembakannya masih mengarah tepat ke pelukan kiper Man City Ederson.

Setelah itu, free kick mendatar kencang Riyad Mahrez tidak sempurna ditangkap Cech. Bola yang terlepas dicecar Aymeric Laporte, namun Cech masih bisa bereaksi cepat untuk menghindari Arsenal kebobolan untuk yang kedua kali.

Memasuki lima menit terakhir, Mahrez kembali mengancam gawang Arsenal. Dari sayap kanan, winger yang diboyong Man City dari Leicester City di musim panas 2018 tersebut melepaskan sepakan keras ke tiang jauh di luar jangkauan Cech, tapi bola masih melebar.

Sebelum half-time, tepatnya di menit 44, Arsenal mengancam. Pierre-Emerick Aubameyang menerima umpan silang dari sisi kanan yang diteruskan dengan sepakan kencang. Namun, bola sepakan sang penyerang masih melebar jauh dari gawang Ederson.

Babak Kedua

Selepas turun minum, Man City tak mengendurkan tekanan meski telah unggul 1-0 di kandang lawan. Keunggulan tim asuhan Pep Guardiola hampir bertambah setelah tendangan Sergio Aguero dari jarak jauh tak bisa dijangkau Cech. Tapi gawang Arsenal aman karena bola masih sedikit melebar.

Menit 63, Cech kembali dipaksa bekerja keras. Kiper veteran asal Republik Ceko itu melakukan penyelamatan gemilang atas usaha Aguero yang memanfaatkan kesalahan gelandang muda Arsenal Matteo Guendouzi. 

Meski begitu, Man City akhirnya mendapatkan gol keduanya semenit kemudian. Benjamin Mendy mengirim umpan silang ke dalam kotak penalti Arsenal yang diterima Bernardo Silva. Tanpa kawalan, Silva melepas tembakan melengkung yang bersarang di sudut atas gawang Arsenal. Man City unggul 2-0!

Setelah itu, Aubameyang melepaskan tendangan lambung, melewati Ederson sehingga masuk ke gawang Man City. Akan tetapi, gol ini dianulir usai Aubameyang dinyatakan offside saat menerima umpan gelandang anyar Arsenal asal Uruguay, Lucas Torreira.

Kombinasi Mesut Ozil dengan Henrikh Mkitaryan pun masih belum menghasilkan gol bagi Arsenal. Finishing dan kreativitas yang buruk di final third menjadi masalah terbesar bagi The Gunners.

Di masa injury time, striker pengganti Alexandre Lacazette mencoba peruntungannya. Menerima operan Mkhitaryan, tendangan Lacazette melambung tinggi. Lagi-lagi usaha Arsenal berujung kegagalan.

Sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga, skor 2-0 untuk keunggulan Man City tetap bertahan.

Susunan Pemain

ARSENAL XI: Cech, Bellerin, Sokratis, Mustafi, Maitland-Niles/Lichtsteiner; Xhaka/Torreira, Guendouzi; Oezil, Mkhitaryan, Ramsey/Lacazette,  Aubameyang.

MANCHESTER CITY XI: Ederson, Walker, Laporte, Stones, Mendy; Fernandinho, Gundogan; Mahrez/De Bruyne, Bernardo Silva, Sterling/Sane; Aguero/Gabriel Jesus.

 

Berita ini sudah ditayangkan di suara.com

Load More