Stephanus Aranditio | Irwan Febri Rialdi
Sime Vrsaljko. (Twitter/@Vrsaljko)

Bolatimes.com - Klub raksasa Italia, Inter Milan terus berburu pemain di bursa transfer musim panas ini. Terbaru, skuat Nerazzurri mengumumkan rekrutan anyarnya, yakni Sime Vrsaljko, bek Timnas Kroasia.

Vrsaljko didatangkan dari Atletico Madrid dengan status pinjaman selama satu musim dan opsi permanan di akhir perjanjian.

"Sime Vrsaljko secara resmi jadi seorang pemain Inter. Bek sayap Kroasia tiba dengan kesepakatan peminjaman satu musim, dengan opsi untuk Nerazzurri membuat transfernya permanen," bunyi pernyataan resmi Inter Milan.

Baca Juga:
Salah Kabulkan Mimpi Pengungsi Suriah Kala Ikuti ICC di Amerika

Twitter/@inter

Untuk nilai transfer, Inter Milan tak menyebutkan berapa nominal yang harus dikeluarkan untuk mendatangkan bek andalan Kroasia di Piala Dunia 2018 itu.

Namun, Football Italia melaporkan, jika 26 tahun itu datangkan dengan mahar 6,5 juta euro (Rp109,4 miliar) untuk masa peminjaman. Sedangkan, untuk mempermanenkan Vrsaljko, Inter harus membayar 17,5 juta euro (Rp294,7 miliar).

Serie A sendiri bukan lahan asing bagi Vrsaljko. Ia sempat tiga musim berkarier di Italia dengan membela Genoa pada musim 2013/2014 dan Sassuolo pada dua musim berikutnya. Selama di Serie A, ia telah mencatatkan 78 pertandingan.

Baca Juga:
Ketua PSSI: Timnas Malaysia Ancam Mundur dari AFF U-16, Silahkan

Vrsaljko akan membuat suasana Kroasia semakin kental di Inter Milan, di mana saat ini di kuat biru hitam sudah ada Ivan Perisic dan Marcelo Brozovic.

Load More