Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
ozil/instasgram

Bolatimes.com - Liga Premier Inggris musim 2017/18 tinggal menyisakan tiga sisa pertandingan lagi, namun mahkota juara sudah dipastikan milik Manchester City setelah pesaing terdekatnya Manchester United kalah dari West Bromwich 1-0 pada Minggu (15/4/2018). Hal tersebut menyebabkan poin The Citizens tidak mungkin bisa dikejar oleh The Red Devils.

Dari sekian banyak laga kandang dan tandang yang telah digelar di Liga Premier musim 2017/18, terhitung sebanyak lima klub telah gagal memenangakan laga tandang mereka di musim ini. Berdasarkan pantauan Bolatimes.com berikut 5 klub yang gagal memenangkan laga tandang di Liga Premier di tahun 2018.

Arsenal (6 kali)

Skuat Arsenal (Sumber: FB Arsenal)

Berada pada posisi ke-6 klasemen Liga Premier Inggris, klub meriam London ini telah menelan kekalahan sebanyak enam kali di laga tandang mereka di musim ini.

Watford FC (12 kali)

Watford (Sumber foto: @watfordfcofficial/instagram)

The Hornets hanya berhasil mencapai posisi ke-12 pada musim 2017/18. Di musim ini Watford telah gagal memenangkan laga tandangnya sebanyak 12 kali.

Brighton & Hove Albion (13 kali)

Brighton & Hove Albion FC (Sumber foto: @officialbhafc/instagram)

Musim ini, Brighton telah gagal memenangkan sebanyak 13 kali laga tandang. Saat ini, The Seagulls berada di posisi ke-13 klasemen Liga Premier Inggris setingkat di bawah Watford.

Swansea City (17 kali)

Swansea City (Sumber foto: @swansofficial/instagram)

Berada cukup jauh dari Watford dan Brighton, musim 2017/18  ini jadi momen yang buruk bagi The Swans. Skuat besutan  Carlos Carvalhal ini hanya berhasil finis di urutan ke-17. Swansea gagal memenangkan 17 kali laga tandangnya di tahun ini.

Stoke City (19 kali)

Stoke City (Sumber: Twitter)

Stoke berada di posisi dua terbawah setelah West Bromwich. Hal ini membuatnya terancam lengser ke kasta kedua musim depan. Musim ini Stoke berada di posisi ke-19, mereka telah menelan kekalahan sebanyak 19 kali di laga tandangnya.

Load More