Bolatimes.com - Martunis segera membangun pesantren setelah jersey Cristiano Ronaldo miliknya laku dilelang. Seperti diketahui, jersey tersebut dibeli pemilik klub AHHA PS Pati FC, Atta Halilintar.
Lewat akun Instagram-nya, @martunis_ronaldo, Martunis mengumumkan bahwa jersey Cristiano Ronaldo yang dilengkapi tanda tangan mega bintang Portugal itu telah dibeli Atta Halilintar.
“Alhamdulillah, terima kasih Bang @attahalilintar. Terima kasih juga kepada bang @ianelhidayat dan sahabat saya @mustafa.pape yang telah mendedikasikan jersey ini hingga jatuh kepada Bang @attahalilintar,” tulis Martunis.
Baca Juga:
Persib Bandung Perpanjang Kontrak Victor Igbonefo dan Achmad Jufriyanto
Sebelumnya, usaha Martunis untuk melelang jersey Cristiano Ronaldo miliknya pada Maret 2022 lalu tak berjalan lancar. Dia melelang jersey itu dengan membuka harga tinggi, dari Rp100 juta menjadi Rp500 juta.
Harga tinggi yang dipatok Martunis didasari oleh sejarah yang melekat pada jersey tersebut. Selain ada tanda tangan Cristiano Ronaldo, jersey itu juga dikenakan sang pemain langsung ketika Manchester United menang 3-0 atas Dinamo Bucarest di babak ketiga Kualifikasi Liga Champions 2004-2005.
Namun, jersey itu pada akhirnya tak terjual hingga lelang ditutup pada Jumat, 11 Maret 2022. Kini, Martunis membagikan kabar baik di mana jersey Manchester United itu akhirnya laku dengan Atta Halilintar sebagai pembelinya.
Baca Juga:
Kumpulkan Pemain Lokal, PSIS Semarang Gelar Latihan Jelang Liga 1 2022/2023
Meski tak menyebutkan nominal penjualan, Martunis menjelaskan bahwa Atta Halilintar membelinya dengan harga di bawah harga lelang. Meski demikian, dia tetap bersyukur.
“Semoga berkah untuk kita semua di bulan penuh berkah ini. Amin. Ya walaupun nominal yang tidak terlalu tinggi, namun sedikit banyak bisa membantu pembangunan," tulis Martunis.
"Maaf saya belum bisa ketemu Bang @attahalilintar karena kurang sehat dan tidak memunkinkan untuk terbang ke Jakarta. Insha Allah kita pasti ketemu bang,” sambungnya.
Baca Juga:
Kalah Tiga Kali Beruntun di Camp Nou, Barcelona Ulangi Sejarah Kelam Musim 1998/99
Dia berharap jersey pemberian Cristiano Ronaldo itu bisa dijaga oleh pemilik barunya. Dia pun menegaskan akan segera membangun pesantren dengan uang hasil lelang tersebut.
“Harapan saya Bang Atta bisa menjaga jersey dengan baik. Jujur saya pikir jersey ini tidak bisa membantu pesantren di Aceh, hingga lelang sudah ditutup oleh sahabat saya," jelas Martunis.
"Namun Allah berkehendak lain mempertemukan Bang @ianelhidayat Dengan saya dan Mustafa walaupun mereka tidak tahu bahwa Bang Atta yang mengambil jersey ini. Terima kasih."
Baca Juga:
Bukan Inter Milan, Ini 3 Alasan AC Milan Bisa Juara Serie A Italia
Berita Terkait
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
Baru Dipakai, STY Kritik Kualitas Jersey Latihan Timnas Buatan Erspo
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini