Bolatimes.com - Bintang Timnas Ukraina, Oleksandr Zinchenko, memiliki kisah yang unik. Zinchenko menikahi seorang jurnalis bernama Vlada Sedan yang diciumnya ketika wawacara langsung.
Vlada Sedan merupakan reporter televisi yang sering liputan langsung ke pertandingan sepak bola. Siapa sangka, dari pekerjaan itu dia akhirnya bisa menikah dengan Oleksandr Zinchenko.
Momen itu terjadi ketika Vlada mewawancarai Zinchenko setelah kemenangan telak Ukraina atas Serbia pada Juni 2019 lalu. Mengejutkannya, Zinchenko malah mencium Vlada.
Dilansir dari laporan The Sun, ternyata setelah ciuman itu, Zinchenko dan Vlada memadu kasih. Selang beberapa bulan, Zhincenko sepertinya sudah mantap dengan pilihannya.
Pemain Manchester itu akhirnya melamar Vlada pada Oktober 2019. Momen romantis ini terjadi setelah Zinchenko membantu Ukraina lolos ke putaran final Euro 2020.
Kala itu Ukraina berhasil memastikan tiket setelah mengalahkan Portugal dengan skor 2-1 di Stadion Olimpiade Kiev. Pasca laga selesai, Zinchenko menunjukkan aksi romantis.
Pemain berusia 24 tahun ini membawa cincin dan bunga mawar berbentuh hati. Sontak, aksi itu menarik perhatian seluruh penonton di stadion.
Ternyata aksi Zinchenko itu adalah lamarannya kepada Vlada. Dia bertekuk lutut di depan kekasihnya dan akhirnya lamaran itu diterima. Setelah itu, mereka pun saling memberikan ciuman mesra.
Kini Zinchenko sendiri sedang berjuang bersama Ukraina di ajang Euro 2020. Ukraina secara mengejutkan bisa lolos ke babak delapan besar usai mengalahkan Swedia dengan skor 2-1.
Dalam laga itu, Zinchenko tampil impresif. Dia mencetak satu gol serta menyumbang assist, sehingga dinobatkan menjadi pemain terbaik di laga tersebut.
Nantinya, Ukraina akan berhadapan dengan Inggris di babak perempatfinal Euro 2020. Laga antara Ukraina vs Inggris dijadwalkan pada Minggu (4/7/2021) dini hari WIB.
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Gacor, Data Fakta Portugal 100 Persen Kemenangan di OTW Euro 2024, jumlah Gol Bikin Geleng-Geleng
-
PALING SIAL! Ini 4 Tim Jadi Bulan-bulanan Lawan di Kualifikasi Euro 2024: Gibraltar 91 Menit Kebobolan 14 Gol
-
Daftar Lengkap Juara Piala Dunia U-20 dari 1977-2019, Tak Ada Tim dari Asia
-
Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia U-20 Indonesia, Dua Tim Debutan Siap Beri Kejutan
-
5 Pemain Ukraina Termahal Sepanjang Sejarah, Mykhailo Mudryk Lewati Andriy Shevchenko
-
Mengejutkan! Shakhtar Donetsk Sumbang 25 Juta Hasil Penjualan Mykhailo Mudryk untuk Tentara Ukraina
-
Profil Mykhailo Mudryk, Wonderkid Ukraina Dikabarkan Segera Gabung Chelsea
-
3 Alasan Rusia akan Diterima sebagai Anggota Baru AFC, Salah Satunya Faktor Geografis
-
Diduga Terlibat dalam Agresi Militer Rusia, Federasi Ukraina Minta FIFA Coret Iran dari Piala Dunia 2023
-
Negara yang Mungkin Bisa Gantikan Iran Andai Dicoret dari Piala Dunia 2022
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini