Irwan Febri Rialdi
De Ligt mengalami luka di kepala dalam pertandingan Juventus vs Lyon. (Twitter/@brfootball).

Bolatimes.com - Bek Juventus, Matthijs de Ligt, mengalami kejadian nahas saat timnya menghadapi Lyon dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 di Stadion Parque Olympique Lyonnais, Kamis (27/2/2020).

Pada pertandingan tersebut, tepatnya di menit ke-29, ia mengalami cedera serius di kepala. Kepala bek asal Belanda itu bercucuran darah karena terbentur sepatu rekan setimnya, Alex Sandro.

Darah eks pemain Ajax Amsterdam tersebut mengalir deras hingga hampir menutupi separuh wajah. Ia kemudian mendapat perawatan dari tim medis Juventus.

Baca Juga:
Shin Tae-yong Beri Pesan Khusus sebelum Bubarkan TC Timnas, Apa Itu?

De Ligt mengalami luka di kepala dalam pertandingan Juventus vs Lyon. (Twitter/@brfootball).

Kejadian tersebut tentunya membuat netizen yang melihatnya menjadi iba. Namun, perasaan tersebut sedikit berubah menjadi kocak ketika melihat pembalut lukanya.

Alih-alih diperban seperti perawatan cedera kepala seperti umumnya, kepala De Ligt justru ditutup sebuah perban putih yang mirip jaring buah-buahan.

Netizen pun langsung meledek perban di kepala De Ligt. Berikut Suara.com merangkum beberapa di antaranya.

Baca Juga:
Bukan SUGBK, Timnas Indonesia Vs UEA akan Digelar di Stadion Ini

1. Perban De Ligt disamakan dengan jaring buah apel

Perban De Ligt disamakan dengan jaring apel. (Twitter/@bial45100).

2. Masih buah-buahan. Kali ini netizen menyamakannya dengan jaring buah pir

Perban De Ligt disamakan dengan jaring pir. (Twitter/@luke_kohier15).

3. Kalau ini disamakan dengan topi. Mirip, tidak?

Baca Juga:
Mantap! Timnas Indonesia U-19 akan TC di Jerman dan Spanyol

Perban De Ligt disamakan dengan topi. (Twitter/@trashkcio).

Nasib nahas De Ligt tak berhenti di situ. Pada pertandingan tersebut, Juventus juga menelan kekalahan tipis 0-1 atas Lyon lewat gol semata wayang Lucas Tousart.

Load More