Irwan Febri Rialdi | Rully Fauzi
Bruno Moreira melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Borneo FC. (Dok. Persebaya)

Bolatimes.com - Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan tamunya Borneo FC 2-1 pada laga lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (3/9) sore.

Persebaya unggul lebih dulu lewat gol Bruno Moreira pada menit ke-22. Borneo FC lantas menyamakan skor lewat gol Yohanes Kandaimu pada injury time babak kedua pada menit ke 45+2'.

Gol penentu kemenangan Persebaya sendiri dicetak Ze Valente pada menit ke-72.

Dengan kemenangan ini, Persebaya meroket naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 18 poin dari 11 pertandingan.

Persebaya Surabaya terus melanjutkan tren sensasional mereka di bawah caretaker Uston Nawawi. Ini merupakan kemenangan keempat yang diraih Persebaya dari lima laga terakhir di Liga 1, dengan mereka juga tak terkalahkan.

Sementara itu, kekalahan mengecewakan ini membuat Borneo FC tertahan di peringkat kedua papan klasemen dengan koleksi 19 poin dari 11 laga, terpaut empat angka dari pemuncak klasemen Madura United dengan jumlah laga yang sama.

Di GBTM, kemelut di kotak penalti Borneo FC berujung gol yang dicetak oleh Bruno Moreira pada menit ke-22.

Namun keunggulan itu tidak mampu dipertahankan Persebaya hingga babak pertama berakhir. Pergerakan cepat Terens Puhiri di sisi kanan penyerangan membuat pertahanan Persebaya goyah.

Terens lantas mengirimkan umpan ke kotak penalti dan bola yang coba dibuang bek tengah Persebaya, Yohanes Kandaimu justru mengarah ke gawang sendiri. Gol bunuh diri Yohanes membuat skor imbang 1-1 di babak pertama.

Ze Valente bisa membawa Persebaya kembali unggul pada menit ke-72. Valente melakukan penetrasi ke kotak penalti dan dengan tenang menaruh bola ke sudut kanan gawang yang tidak mampu dibendung kiper Borneo FC, Nadeo Argawinata.

Load More