Arif Budi Setyanto
Pemain timnas U-22 Thailand, Songchai Thongcham (tengah). (Dok. Changsuek)

Bolatimes.com - Media Vietnam ikut memprediksi final SEA Games 2023. Mereka lebih menjagokan Thailand ketimbang timnas Indonesia U-22 untuk meraih medali emas.

Timnas Indonesia U-22 lolos ke final SEA Games usai menang dramatis atas Vietnam dengan skor 3-2. Sedangkan Thailand melaju ke laga pamungkas setelah menghajar Myanmar 3-0.

Dua tim ini diakui media Vietnam adalah yang terkuat di SEA Games 2023 kali ini. Namun, Thailand lebih dijagokan untuk meraih medali emas.

Baca Juga:
Lawan Jepang di Piala Asia 2023, 3 Kiper Keturunan Eropa Ini Bisa Jadi Alternatif Timnas Indonesia

Ada perbedaan yang membuat media Vietnam menjagokan Thailand ketimbang timnas Indonesia U-22. Tim asuhan Issara Sritaro dianggap punya serangan yang lebih beragam.

"Thailand tidak kalah abagus dari Indonesia. Selain itu, Gajah Perang sangat seragam, tidak terlalu bergantung dengan individu manapun," tulis laporan The Thao247 disadur Selasa (16/5/2023).

"Dalam pertandingan lawan Myanmar, Thaland tidak terlalu berusaha keras untuk menang telak 3-0. Tim besutan Issara Sritaro benar-benar punya dasar untuk meraih medali emas SEA Games 2023," imbuhnya.

Baca Juga:
Profil Jesus Casas, Pelatih Irak yang Anggap Remeh Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Selain itu, media Vietnam menyoroti kerugian timnas Indonesia U-22 di final SEA Games 2023. Hal itu karena Indra Sjafri tidak bisa memainkan Pratama Arhan yang dikartu merah.

Padahal pemain Tokyo Verdy ini kerap menebar ancaman. Terutama lewat lemparan jarak jauhnya yang berkontribusi dalam terciptanya dua gol ketika melawan Vietnam.

Adapun pertandingan final SEA Games 2023 antara timnas Indonesia U-22 melawan Thailand bakal digelar Selasa (16/5/2023) pukul 19.30 WIB.

Baca Juga:
Momen Pelatih Vietnam Bawa Jepang Juara Piala Asia 2000, Kini Jumpa di Piala Asia 2023

Load More