Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-20 menelan hasil tak memuaskan saat menghadapi klub Spanyol, Malaga U-19 di laga uji coba, Rabu (23/11/2022) malam WIB. Timnas U-20 gagal menang dan harus puas dengan skor imbang 0-0.
Kapten Timnas Indonesia U-20, Muhammad Ferarri mengatakan hasil pertandingan tadi timnya mendapat pengalaman yang baik. Meski memang ada beberapa hal seperti kekompakkan dirasa kurang.
Apalagi cara bermain yang diinginkan pelatih sudah dapat dilaksanakan dengan baik di lapangan. Tentu kemampuan masih harus ditingkatkan ke depannya.
"Tim pelatih menekankan untuk kami bermain lebih matang dan kompak," kata Ferarri dalam keterangan resminya, Kamis (24/11/2022).
"Apalagi jelang mengikuti Piala Asia U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan. Kami bertekad untuk selalu kerja keras, disiplin serta berlatih serta bermain maksimal," pungkasnya.
Timnas Indonesia U-20 sudah lebih dari satu bulan berada di Eropa dalam rangka pemusatan latihan. Sebelum di Spanyol, pemusatan latihan lebih dulu digelar di Turki.
Di Spanyol, Timnas Indonesia U-20 sudah melakoni dua kali uji coba kontra tim dari Eropa, Prancis U-20 dan Slovakia U-20. Hasilnya, tim Merah Putih kalah telak 0-6 dan 1-2.
Adapun ketika di Turki, Timnas Indonesia U-20 melahap tujuh kali uji coba. Dari tujuh pertandingan itu, Tim Merah Putih meraih tiga kemenangan, dua imbang, dan dua kali kalah.
Timnas Indonesia U-20 sudah mengakhiri TC di Eropa dan akan pulang ke Tanah Air pada 24 dan 25 November 2022. Setelah itu, pemain akan pulang ke tim masing-masing.
Timnas Indonesia U-20 disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-20 yang berlangsung di Uzbekistan. Lalu, Piala Dunia U-20 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024