Irwan Febri Rialdi
Penyerang Timnas Indonesia U-16, Arkhan Kaka, usai menjebol gawang Filipina di Piala AFF U-16 2022. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Striker Timnas Indonesia U-16, Arkhan Kaka, dipastikan belum promosi ke Timnas Indonesia U-19 setelah tampil gacor bersama Garuda Muda di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Seperti diketahui, Arkhan Kaka mencetak tujuh gol di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Ia menjadi top skor kedua di bawah Nestory Irankunda (Australia) dan Wang Yudong (China).

Meski demikian, Shin Tae-yong yang akan memimpin pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Turki dan Spanyol tampaknya belum tertarik membawanya.

Ini terlihat dalam pengumuman Persis Solo. Klub berjuluk Laskar Sambernyawa itu menyampaikan hanya aada empat pemain yang dipanggil Shin Tae-yong.

Mereka adalah Marcel Januar, Aulia Ramadhan, Erlangga Setyo, dan Zanadin Fariz. Sementara Arkhan Kata tidak disebutkan.

"4 penggawa Laskar Sambernyawa akan mengikuti Training Camp guna persiapan Timnas Indonesia U20 di Turkey dan Spanyol," tulis Persis Solo.

Dengan demikian, Arkhan Kaka sepertinya masih harus fokus bersama Timnas Indonesia U-16 untuk lebih berprestasi lagi.

Arkhan Kaka cs sendiri dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 setelah dibungkam Malaysia 1-5 dan berakhir di posisi tujuh klasemen runner-up terbaik.

Load More