Bolatimes.com - Pelatih Timnas Thailand U-19 Salvador Garcia buka suara soal Shin Tae-yong dan pelatih Timnas Indonesia U-19 yang memata-matai timnya ketika bertanding melawan Filipina di Piala AFF U-19 2022.
Diketahui bahwa Shin Tae-yong ikut menonton pertandingan Thailand U-19 menghadapi Filipina U-19. Dalam laga itu, tim junior Gajah Perang berhasil menang tipis 1-0.
Pelatih Korea Selatan itu sangat serius dalam menangani timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19. Ia turut menyaksikan laga calon rivalnya.
Diwaspadai oleh Shin Tae-yong, Salvador Garcia akhirnya memberikan respons. Pelatih Thailand U-19 tersebut santai dan tak terganggu dengan apa yang dilakukan pelatih timnas Indonesia U-19 ini.
"Saya pikir tidak perlu khawatir tentang masalah ini. Pelatih lain memiliki hak untuk mengikuti lawan mereka. Saya menghormati mereka," ucap Salvador Garcia dikutip dari The Thao247 pada Senin (4/7/2022).
Lebih lanjut, pelatih Thailand U-19 yakin Shin Tae-yong tidak mendapatkan informasi banyak ketika timnya menghadapi Filipina. Sebab, Garcia mengaku masih belum menurunkan tim terbaik.
"Thailand U-19 belum menunjukkan potensi sesunguhnya. Kemenangan melawan Filipina U-19 membuat saya puas. Filipina U-19 adalah lawan yang tangguh karena punya pemain berkualitas dan pelatih bagus," ucapnya.
Adapun Thailand U-19 akan menghadapi Myanmar U-19 dalam lanjutan Piala AFF U-19 2022. Sedangkan timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi tim terlemah, yaitu Brunei Darussalam pada hari ini, Senin (4/7/2022) malam WIB.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024