Bolatimes.com - Berikut ini tiga alasan mengapa PSIS Semarang akan menjadi kandidat kuat juara Liga 1 di musim 2022/2023 mendatang.
Gelaran Liga 1 musim 2021/2022 resmi usai pada Kamis (31/3). Dalam gelaran musim ini, Bali United keluar sebagai pemenang.
Selain itu, gelaran Liga 1 musim ini menghadirkan kejutan di mana dua tim tradisional yang biasa ada di kasta teratas, yakni Persela Lamongan dan Persipura Jayapura harus terdegradasi ke Liga 2 musim depan.
Baca Juga:
Eduardo Almeida Resmi Perpanjang Kontrak di Arema FC hingga 2024
Baik Persela dan Persipura dipastikan terdegradasi bersama Persiraja Banda Aceh usai menempati tiga peringkat terbawah dari 18 klub yang ada.
Berakhirnya gelaran Liga 1 musim ini pun membuat beberapa tim mulai melakukan evaluasi dan berbenah untuk menyambut Liga 1 musim depan.
Dari sekian banyak tim yang akan berpartisipasi di Liga 1 musim depan, ada PSIS Semarang yang langsung tancap gas dengan membenahi skuat.
Baca Juga:
So Sweet, Alfeandra Dewangga Resmi Lamar Vivi Novika
Gebrakan yang dilakukan PSIS ini terbilang jitu, di mana tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini baru saja mendatangkan Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.
Kedua pemain ini didatangkan sesaat setelah Liga 1 musim 2021/2022 berakhir. Baik Taisei dan Fortes sendiri punya nama besar dengan status sebagai pemain terbaik musim ini dan top skor kedua liga.
Kedatangan keduanya pun membuat banyak pihak meyakini bahwa PSIS bisa saja menjadi kandidat kuat juara musim depan.
Baca Juga:
5 Bintang Eropa yang Ucapkan Selamat Ramadhan, Pogba hingga Mohamed Salah
Apalagi jika menilik tiga alasan berikut ini.
1. Mendatangkan Pemain Berkelas
Datangnya Taisei Marukawa dan Carlos Fortes sehari setelah Liga 1 musim 2021/2022 usai menjadi sinyal bahwa PSIS tak main-main dalam menyambut musim depan.
Baca Juga:
6 Fakta Menarik Hasil Drawing Piala Dunia 2022, Ada Bau-bau Politik
Selain itu, kedua pemain ini dianggap hanya awalan saja, mengingat PSIS masih akan melakukan evaluasi terhadap para pemain asingnya.
Sejauh ini baru Flavio Beck Jr dan Chevaughn Walsh yang ditendang. Nantinya beberapa pemain diyakini akan menyusul.
Dengan kata lain, PSIS akan mendatangkan amunisi asing lainnya yang tak kalah berkualitas, jika melihat pergerakannya yang berhasil mendatangkan Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.
2. Manajemen yang Kuat
Salah satu kunci keberhasilan sebuah tim dalam sepak bola tak hanya dari banyaknya pemain bintang di tubuh skuat, melainkan juga manajemen yang kuat.
Sejauh ini, PSIS telah membuktikan diri sebagai salah satu tim dengan manajemen yang mumpuni, di bawah arahan sang CEO, Yoyok Sukawi.
Bukti kesolidan dan mumpuninya manajemen PSIS terlihat dari pengembangan sektor pemain muda yang melahirkan dua penggawa Timnas Indonesia, Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga.
Dalam urusan transfer pun, manajemen PSIS tak asal-asalan. Datangnya Taisei Marukawa dan Carlos Fortes menjadi bukti keseriusan manajemen agar tak cuma jadi penggembira di Liga 1 musim depan.
Dan terakhir yang paling penting adalah soal infrastruktur, di mana manajemen PSIS mengutamakan aspek ini agar menjadi klub yang lebih profesional.
3. Infrastruktur
Bila dibandingkan tim Liga 1 lainnya, nampaknya hanya PSIS yang gencar melakukan pembangunan fasilitas untuk tim.
Masuknya Junianto selaku pemilik Wahyu Agung Group yang merupakan pemilik saham PSIS membuat tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini menggeber infrastruktur agar menjadi tim profesional.
Infrastruktur itu berupa tempat latihan atau Training Center bagi para pemain dan juga kantor megah untuk manajemen tim.
Selain itu, PSIS juga tak melupakan orientasinya melahirkan bakat muda, dengan mengembangkan akademinya yang ditunjang dengan komplek latihan mumpuni.
Kontributor: Felix Indra Jaya
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024