Irwan Febri Rialdi
PSIS Semarang memperkenalkan Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. (Dok. PSIS)

Bolatimes.com - PSIS Semarang langsung tancap gas  usai Liga 1 2021/2022 berakhir. Manajemen skuat Laskar Mahesa Jenar menatap musim depan dengan skuat yang lebih mentereng. 

Pasalnya, klub yang diasuh Dragan Dukanic itu langsung memborong dua pemain asing sekaligus. Dua pemain asing itu yakni mantan pemain Persebaya Surabaya Taisei Marukawa dan mantan pemain Arema FC Carlos Fortes

Kedatangan dua pemain asing yang berhasil tampil gemilang di klub sebelumnya dibenarkan oleh Komisaris PSIS Semarang Junianto. 

Baca Juga:
Hasil Undian Piala Thomas dan Uber 2022: Indonesia Masuk Grup A

"Setelah evaluasi, kami memutuskan mengambil Marukawa dan Fortes yang kami nilai performanya luar biasa di Liga 1. Kami datangkan, semoga bisa membawa PSIS lebih berprestasi di musim depan. Apalagi kami akan main di Stadion Jatidiri,” ujar Junianto dikutip dari laman resmi klub, Jumat (1/4/2022). 

Namun belum diketahui pasti berapa lama Taisei Marukawa dan Carlos Fortes diikat kontrak di klub barunya tersebut.

Sontak saja kehadiran Taisei Marukawa dan Carlos Fortes di klub yang bermarkas di Kota Semarang itu langsung disambut gembira oleh para suporter Panser Biru di sosial media.

Baca Juga:
Aji Santoso Resmi Bertahan di Persebaya, Perpanjangan Kontrak 2 Musim

Berdasarkan pantauan SuaraJawaTengah.id di kolom komentar unggahan akun instagram @psisofficial. Banyak dari para suporter yang terkejut dengan kedatangan dua pemain asing diatas. 

"Ngeri PSIS, gak banyak rumor dan basa-basi langsung angkut. Keren-keren," kata akun @akumini**. 

"Jateng jor-joran maszeh," ucap akun @art**. 

Baca Juga:
Shin Tae-yong Fokus Benahi Fisik Pemain Timnas Indonesia U-19, Strategi Belakangan

"Optimis angkat piala rang," ujar akun @danen**. 

"Kaesang ketar-ketir," ungkap akun @robynug**. 

"Alhamdulillah, tahun besok insya allah juara kih," harap akun @32shop**.

Baca Juga:
Fix Pindah dari Chelsea, Agen Antonio Rudiger Temui Direktur Barcelona

Dengan bergabungnya Taisei Marukawa ke PSIS Semarang telah membuyarkan harapan bos Persis Solo Kaesang Pangarep yang turut meminati jasa pemain asal Jepang.

Diketahui Putra bungsu Presiden Jokowi itu sempat menyapa pemain berusia 25 tahun itu di kolom komentar Instagram sang pemain @taiseimarukawa. 

"Halo mas," tulis Kaesang Pangarep @kaesangp di unggahan Taisei Marukawa saat mengunggah foto selebrasi bersama pemain Persebaya Surabaya. 

Kira-kira setelah tau Taisei Marukawa berseragam PSIS Semarang. Kaesang Pangarep patah hati tidak ya.

Load More