Bolatimes.com - Link live streaming Bhayangkara FC vs Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1 2021, Sabtu (26/3/2022). Laga ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, mulai pukul 17.30 WIB.
Liga 1 2021 sudah menelurkan tim juara. Bali United jadi kampiun setelah Persib Bandung bermain imbang dengan Persik Kediri, Jumat (25/3/2022).
Poin Bali United, yang pada pekan ke-33 kalah telak 0-3 dari Persebaya Surabaya, sudah tak mungkin dikejar oleh rival-rivalnya.
Baca Juga:
Mewah Banget, Cristiano Ronaldo Bangun Hotel Kelima Miliknya di Maroko
Hingga pekan ke-33 alias satu laga lagi jelang BRI Liga 1 2021/2022 rampung, Bali United mengoleksi 72 poin, unggul empat poin dari Persib Bandung di tempat kedua.
Kondisi itu membuat laga Bhayangkara FC vs Persija Jakarta sejatinya sudah tak berpengaruh bagi Macan Kemayoran yang untuk sementara menduduki peringkat ketujuh klasemen dengan 44 poin dari 32 laga.
Sementara bagi Bhayangkara FC, pertandingan ini penting demi menjaga asa finis tiga besar. The Guardian untuk sementara duduk di peringkat kelima dengan 62 poin dari 32 laga, terpaut satu poin dari Persebaya di tempat ketiga.
Baca Juga:
Jadwal Swiss Open 2022 Hari Ini: 5 Wakil Indonesia Berebut Tiket Final
Finis tiga besar penting bagi Bhayangkara FC jika ingin mendapat jatah playoff Piala AFC 2023. Sebagaimana diketahui, Indonesia mendapat jatah tiga slot ke kompetisi Asia.
PSSI via media sosial resminya pada awal tahun ini menyebut Indonesia memiliki satu jatah untuk ajang Liga Champions Asia 2023. Satu tim itu harus melalui fase playoff regional timur terlebih dahulu.
Sementara dua jatah lain dialokasikan untuk Piala AFC 2023. Satu klub akan langsung masuk fase grup, sementara satu lainnya mesti melewati babak playoff.
Baca Juga:
Daftar Negara yang Gagal Lolos ke Piala Dunia usai Juara Piala Eropa, Terkini Timnas Italia
Ketiga tim yang berhak mendapat slot ke kejuaraan Asia adalah klub yang finis tiga teratas di klasemen akhir BRI Liga 1 2021/2022.
Meski demikian, posisi di klasemen tak selalu menentukan klub bisa tampil di kompetisi Asia karena dari 18 klub Liga 1 musim ini, hanya sembilan diantaranya yang punya lisensi klub profesional AFC.
Mereka adalah Arema FC, Bali United, Bhayangkara FC, Borneo FC, Madura United, Persib, Persija, Persebaya, dan PSM.
Baca Juga:
Demi Cristiano Ronaldo, 5 Model Supercantik Ini Rela Cuma Jadi Selingkuhan
Berikut link live streaming Bhayangkara FC vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021/2022 sore ini:
Berita Terkait
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Tengah Dalam Tren Positif, Beckham Ingin Persib Jaga Ritme Kemenangan
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
-
PREDIKSI Skor Persib vs Persija di Liga 1: Susunan Pemain, Head to Head, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ingin Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Persib
-
Duel Persib vs Persija tanpa Penonton di Stadion, Nick Kuipers Bilang Begini
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024