Husna Rahmayunita
Penyerang PSS Sleman, Irfan Bachdim (kiri). [dok. PT LIB]

Bolatimes.com - Irfan Bachdim memutuskan untuk mengakhiri kontrak bersama PS Sleman (PSS), per Kamis (7/10/2021). Kabar ini mengejutkan banyak pihak.

Terlebih lagi, hengkangnya Irfan Bachdim terjadi di tengah situasi memanas antara suporter PSS Sleman dan direksi soal tuntutan Dejan Out.

Irfan Bachdim akhirnya buka suara terkait keputusannya hengkang dari skuad Laskar Sembada. Ia mengakui, ini bukan perkara mudah.

Baca Juga:
6 Potret Tante Ernie Mirror Selfie, Body Goals Sedot Perhatian

Tetapi, mantan pemain Bali United tersebut memiliki untuk mengikuti kata hatinya hingga memutuskan cabut dari klub yang baru setahun menaunginya.

Hal itu diungkapnnya melalui postingan bertajuk 'Matur nuwun PSS', yang dibagikan Jumat (8/10/2021).

"Ini adalah keputusan yang sulit. Meninggalkan teman-teman, itu juga sangat menyakitkan buat saya. Tapi saya harus mengikuti kata hati dan menjalani apa yang membuat saya bahagia," tulisnya.

Baca Juga:
Viral Wasit Anulir Gol Pemain Tiga Naga ke Gawang PSMS, Padahal Tak Offside

Irfan Bachdim akhiri kontrak dengan PSS Sleman. (Instagram/@ibachdim)

Ia mengaku lebih memprioritaskan keluarga. Karenanya, memutuskan hengkang sebab tak nyaman jika harus berpisah dengan istri dan ketiga anaknya dalam waktu lama.

"Bagi saya, keluarga adalah hal terpenting di dalam hidup. Mereka adalah inspirasi dan motivasi terbesar untuk saya. Dan saya tidak merasa nyaman ketika mereka tidak bisa bersama saya dalam waktu yang cukup lama," sambungnya.

Memilih mengakhiri kontrak dengan PSS Sleman, Irfan Bachdim pun menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepadanya.

Baca Juga:
7 Meme Kocak usai Newcastle Jadi Klub Kaya Baru, Mbappe-Haaland Merapat

"Untuk itu saya ingin berterima kasih kepada management, staff dan semua teman-teman pemain PSS karena sudah memahami saya. Saya selalu berharap dan berdoa yang terbaik untuk PSS di Liga 1 nanti. Dan tentu saja, terima kasih untuk semua Sleman Fans yang sudah menyambut saya dengan baik," kata pemain 33 tahun tersebut.

Ia juga meminta maaf tak bisa lebih lama bersama PSS Sleman meraih impian juara..

"Saya minta maaf karena belum dapat memenuhi tujuan yang sudah saya impikan di PSS. Tapi saya berharap teman-teman dapat mengerti situasi yang saya hadapi dan saya ingin yang terbaik untuk PSS. Sekali lagi, terima kasih semuanya! This is not a good bye but a see you soon! Maturnuwun," pungkasnya.

Baca Juga:
Intip Kekayaan Pemilik Baru Newcastle, PSG dan Man City Masih Kalah Jauh

Irfan Bachdim bergabung dengan PSS pada awal 2020. Selama membela Super Elang Jawa, pemain yang identik dengan nomor punggung 17 ini mencatatkan 11 penampilan dan mencetak 2 gol. Ia juga membantu PSS Sleman menempati posisi ketiga di Piala Menpora 2021.

Load More