Bolatimes.com - Tira Persikabo akan menghadapi Madura United di laga perdana Liga 1 2021, Jumat (3/9/2021). Pelatih Laskar Padjadjaran, Igor Kriushenko menargetkan kemenangan.
"Kami sudah siap dan tak sabar menunggu pertandingan besok. Pemain dalam mood (suasana hati-red) yang bagus. Kami berharap akan kemenangan," ujar Igor, dalam konferensi pers pralaga virtual, Kamis (2/9/2021).
Menurut juru taktik asal Belarus itu, para pemainnya memiliki kualitas untuk menundukkan lawan.
Baca Juga:
Hasil Kualifikasi Piala Dunia: Spanyol Kalah, Vietnam Dibabat Arab Saudi
Meski pada musim ini Tira Persikabo tak lagi diperkuat beberapa pemain andalannya seperti Wawan Febrianto, Abduh Lestaluhu dan Rifad Marasabessy, Igor menyebut skuadnya masih diperkuat pemain-pemain yang tak kalah bagus.
"Para pemain yang ada saat ini tidak kalah kualitasnya," tutur pria berusia 57 tahun tersebut.
Meski demikian, Igor tidak menutup mata dengan kekuatan Madura United. Tim lawan diyakininya juga sudah bersiap dan ingin pula meraup tiga poin.
Baca Juga:
Dipersilakan Pakai Nomor 7, Ronaldo Tulis Pesan Menyentuh Buat Cavani
Untuk itu, dia meminta anak-anak asuhnya agar fokus dan tak gentar selama bertempur di atas lapangan.
"Madura United itu tim kuat. Sesungguhnya hampir semua klub Liga 1 saat ini tangguh. Namun, tak ada alasan untuk takut. Kami respek, bukan takut," kata Igor.
Senada dengan sang pelatih, gelandang Tira Persikabo Guntur Triaji menegaskan bahwa dia dan rekan-rekannya siap bertanding untuk menang.
Baca Juga:
Tak Terpakai di Barcelona, Miralem Pjanic Hijrah ke Besiktas
"Mudah-mudahan kami bisa menampilkan yang terbaik," ujar Guntur seperti dimuat Antara.
Laga Tira Persikabo vs Madura United berlangsung pada Jumat (3/9/2021) di Indomilk Sport Center, Tangerang, mulai pukul 15.15 WIB.
Berdasarkan catatan PT Liga Indonesia Baru (LIB), kedua tim sudah bersua 14 kali dengan Madura United mengantongi 10 kemenangan.
Baca Juga:
Benzema Yakin Suatu Hari Kylian Mbappe akan Main di Real Madrid
Terakhir, Tira Persikabo dan Madura United berjumpa di Liga 1 2019, di mana pada musim itu, Madura United memenangi satu laga dengan skor 1-0 sementara laga lain berakhir imbang 2-2.
Berita Terkait
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Jelang Duel Bhayangkara vs Madura United di Liga 1, Rakhmad Tak Ingin Pemain 'Over Confidence'
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Persija Harus Waspada, Madura United Kantongi Motivasi Tinggi
-
Prediksi Skor Persija vs Madura United di Liga 1 2023/2024: Head to Head dan Susunan Pemain
-
Target 4 Besar, Macan Kemayoran Ogah Kecolongan, Link Live Streaming Persija vs Madura United, Gratis di Indosiar
-
Jadwal Liga 1 2023/2024: Persebaya vs PSIS, dan Persis vs Madura United
-
Sebelum Lawan Persib, Persis Jalani Laga Tunda Kontra Madura United, Maung Bandung Diuntungkan?
-
Terlibat Match Fixing, PSS Sleman dan Madura United Terancam Degradasi, Begini Komentar Erick Thohir
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024