Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 berhasil meraih kemenangan telak 4-1 atas Makedonia Utara U-19 dalam laga uji coba lanjutan yang dihelat di Stadion NK Junak Sinj, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020) malam WIB.
Partai uji coba ini masih termasuk dalam rangkaian training camp (TC) Timnas Indonesia U-19 di Kroasia.
Gelandang serang berdarah Indonesia-Inggris, Jack Brown muncul sebagai supersub untuk Timnas Indonesia U-19 pada laga kontra Makedonia Utara ini.
Baca Juga:
Kenalin Eduardo Camavinga, Pencetak Gol Termuda Kedua Timnas Prancis
Pemain klub Inggris, Lincoln City U-18 itu sukses mengemas brace alias dua gol meski sejatinya turun sebagai pemain pengganti.
Shin Tae-yong sendiri menurunkan kekuatan terbaiknya dalam laga ini. Di lini belakang, bek belia Ipswich Town, Elkan Baggott dipercaya untuk mengawal jantung pertahanan Timnas Indonesia U-19 sejak menit awal.
Di sepanjang pertandingan, bek kidal berusia 17 tahun itu menjalin partenrship yang apik dengan Rizki Ridho di sentral pertahanan.
Baca Juga:
Wah, Timnas Indonesia U-16 Direncanakan Akan TC di Turki Bareng Timnas U-19
Sementara di sisi sayap, duo fullback; Bagas Kaffa dan Pratama Arhan jadi andalan tim Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19.
Di sektor tengah, ada kapten tim David Maulana bersama Witan Sulaeman dan Irfan Jauhari yang bertugas muncul dari second line untuk membantu serangan.
Sedangkan di lini depan, ada Braif Fatari yang dipasangkan dengan Saddam Gaffar dalam patron 4-4-2 konvensional.
Baca Juga:
Catat, Ini Jadwal Lengkap 4 Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-19 Berikutnya
Pada menit ke-13, umpan dari Braif Fatari sukses dimanfaatkan Witan Sulaeman untuk membuka keunggulan Timnas U-19 atas Makedonia Utara. Berawal dari serangan balik, Witan mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Braif membawa bola dari lini tengah dan mampu mengecoh bek lawan, sebelum akhirnya mengoper bola kepada Witan yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang Makedonia Utara.
Dua menit berselang, Garuda Nusantara hampir saja menambah keunggulan. Sayang, tendangan bebas Witan melambung di atas mistar gawang Makedonia Utara.
Baca Juga:
Imbangi Arab Saudi, Ini Kata Braif Fatari Pahlawan Timnas Indonesia U-19
Timnas Indonesia U-19 sendiri harus kehilangan Braif yang tidak bisa melanjutkan pertandingan usai mengalami cedera pada menit ke-22. Attacker muda Persija Jakarta itu digantikan oleh Jack Brown.
Sampai dengan menit ke-30, belum ada gol tambahan yang tercipta. Timnas Indonesia U-19 masih mengungguli Makedonia Utara 1-0.
Kedua tim saling jual beli serangan di sisa babak pertama laga yang berjalan dalam cuaca cerah di Stadion NK Junak Sinj itu.
Akan tetapi, skor tetap tak berubah hingga turun minum. Timnas Indonesia U-19 unggul 1-0 atas Makedonia Utara.
Belum lama pertandingan babak kedua dimulai, Timnas Indonesia U-19 harus kebobolan lewat titik putih setelah Bagas Kaffa melakukan pelanggaran di kotak 16.
Dimitar Todorovski berhasil mencetak gol ke gawang kiper M Adisatryo yang membuat skor menjadi imbang 1-1.
Setelah banyak melancarkan serangan, Timnas U-19 kembali unggul 2-1 pada menit ke-58.
Kali ini Jack Brown mencatatkan namanya di papan skor, setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Makedonia Utara usai sebuah tendangan penjuru.
Pemilik nomor 10 itu kembali mencetak gol untuk Timnas Indonesia U-19 pada menit ke-69.
Memanfaatkan umpan menyilang dari Bagas Kaffa yang melakukan penetrasi brilian, Jack Brown mencetak gol keduanya di partai ini dengan sepakan kerasnya. Skor menjadi 3-1.
Berposisi asli sebagai gelandang serang, Jack Brown memang bisa dibilang tampil fenomenal saat diplot Shin Tae-yong bermain lebih ke depan untuk menjadi striker, mengisi posisi yang ditinggalkan Braif.
Sampai dengan menit ke-80, Timnas Indonesia U-19 masih tampil beringas. Tekanan demi tekanan terus dilancarkan ke daerah pertahanan Makedonia Utara, seakan masih belum puas dengan keunggulan 3-1.
Haus gol, Irfan Jauhari akhirnya berhasil menambah keunggulan Timnas Indonesia U-19 pada menit ke-83.
Memanfaatkan bola muntah tendangan Beckham Putra, Irfan dengan mudah menceploskan bola ke gawang Makedonia Utara.
Tidak ada tambahan gol lagi hingga wasit meniup peluit panjang tanda selesainya pertandingan. Timnas Indonesia U-19 berpesta gol ke gawang Makedonia Utara. Skor akhir 4-1 untuk keunggulan Garuda Nusantara.
Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-19 XI (4-4-2): M Adisatryo; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, David Maulana (C), Mohammad Kanu, Irfan Jauhari; Braif Fatari, Saddam Gaffar.
Cadangan: Erlangga Setyo, Yofandani Damai, Andi Irfan, Khairul Zakiri, Muhammad Fadhil, Yudha Febrian, Bayu Fiqri, M. Bahril, Beckham Putra, Jack Brown, Brylian Aldama, Komang Teguh.
Penulis: Adie Prasetyo
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Termotivasi Era Evan Dimas, Dony Tri Pamungkas Ingin Juara Piala AFF U-19 2024
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Makedonia Utara vs Inggris: Dibantu Gol Bunuh Diri The Three Lions Tak Terkalahkan
-
4 Bintang Muda Indonesia yang Meredup karena Cedera, Ada Jebolan Liga Inggris
-
Kisah Razzaa Fachrezi, Sempat Dicibir Pemain Titipan, Kini Gabung Klub Spanyol
-
Jack Brown Terciduk Latihan Bareng Persita Tangerang, Siap Comeback Bela Timnas Indonesia?
-
Gabung Nagaworld FC, Eks Striker Timnas Indonesia U-19 Disambut Pemain Kamboja
-
Daftar Pemain Indonesia yang Pernah Merantau di Asia Tenggara, Terbaru Rafli Mursalim
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024