Bolatimes.com - Pengalaman manajer Persija Jakarta Bambang Pamungkas bermain di Selangor FA membuatnya tahu rahasia kehebatan timnas Malaysia periode 2009 hingga 2011.
Bersama Selangor FA, Bambang Pamungkas dibilang cukup sukses. Ia sukses membawa Selangor FA meraih treble winner pada musim 2005.
Meski sukses, karier pemain yang akrab disapa Bepe itu tidak lama di Malaysia. Sebab, PSSI-nya Malaysia membuat aturan tak membolehkan adanya pemain asing.
Baca Juga:
Eks Pemain Akademi PSG Meninggal, Penyebabnya Masih Misterius
Aturan tersebut dianggap Bepe sebagai senjata rahasia Timnas Malaysia ketika itu. Tiga gelar bisa didapatkan oleh Malaysia saat aturan itu diberlakukan.
"Saya bermain di Malaysia selama dua tahun. Pada tahun ketiga saya di Malaysia, ada aturan bahwa tidak boleh ada pemain asing dengan tujuan untuk mempersiapkan tim ke SEA Games 2009 dan Piala AFF 2010," kata Bepe di Channel Youtube Hanif Sjahbandi dan Rendy Juliansyah.
"Jadi ketika itu mereka benar-benar mempersiapkan tim dengan materi pemain lokal di dalam kompetisi dan membuat mereka bisa menjuarai SEA Games 2009, kemudian Piala AFF 2010, dan SEA Games 2011. Artinya program yang mereka buat waktu itu akhirnya berjalan baik," lanjutnya.
Baca Juga:
Begini Perayaan Lebaran ala Beckham Putra, Bagi-bagi THR hingga Santap Opor
Sekedar informasi tambahan, Malaysia memang sukses mendapatkan medali emas di SEA Games 2009 setelah mengalahkan Vietnam 1-0 di partai puncak.
Setahun setelahnya, Malaysia sukses membawa pulang trofi pertama Piala AFF di tahun 2010. Saat itu, Malaysia mengalahkan Indonesia di final dengan agregat 2-4.
Indonesia kembali kalah di final oleh Malaysia saat SEA Games 2011 lewat adu penalti. Dengan begitu, Malaysia sukses mendapatkan medali emasnya.
Baca Juga:
Marco Motta Sebut Pengalaman di Timnas Italia Bantu Kariernya di Indonesia
Berita Terkait
-
Peter Cklamovski Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia, Target 100 Besar Dunia
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
-
PREDIKSI Skor Persib vs Persija di Liga 1: Susunan Pemain, Head to Head, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ingin Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Persib
-
Duel Persib vs Persija tanpa Penonton di Stadion, Nick Kuipers Bilang Begini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024