Bolatimes.com - Ditunjuknya Stadion Mandala Krida sebagai venue Piala Dunia U-20 2021 membuat Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) harus berbenah. Renovasi pun akan segera dilakukan demi menyukseskan ajang bergengsi tersebut.
Pemda DIY rencananya akan merenovasi empat stadion pendamping. Antara lain Stadion Sultan Agung, Stadion Maguwoharjo, Stadion UNY, dan Stadion Pancasila UGM.
"Selain itu (empat stadion di atas), ada satu lagi cadangan yaitu Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS)," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Baskara Aji di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, dilansir dari Suara.com.
Baca Juga:
Real Madrid Tanpa Hazard dan Bale di Laga Lawan Atletico
Menurut Aji, PSSI bisa memilih stadion-stadion tersebut untuk venue latihan negara-negara peserta Piala Dunia U-20 2021. Sebab, tidak memungkinkan bila harus membangun stadion baru seperti yang disampaikan Kementerian PUPR.
Selain membutuhkan waktu yang lama, mencari lahan untuk stadion baru juga sulit dilakukan. Pemda DIY butuh waktu untuk mendapatkan lahan yang tepat dan cocok.
"Cari tanah kan susah," sahut Aji.
Baca Juga:
Gempar Virus Corona, Sejumlah Bintang Liga Super China Serentak Mau Cabut
Dengan renovasi ini, maka tentunya fasilitas venue tersebut bisa ditingkatkan sesuai dengan standar internasional. Untuk Stadion Mandala Krida, Pemda DIY menyediakan anggaran sebesar Rp 60 miliar.
Lebih lanjut, stadion-stadion pendamping tersebut nantinya akan mendukung Stadion Mandala Krida yang terpilih menjadi salah satu venue utama.
Namun bila Kementerian PUPR tetap akan membangun lapangan baru, Pemda DIY akan berupaya mencari lahan yang tersedia sesuai keputusan Pemerintah Pusat.
Baca Juga:
Banjir Followers Instagram, Geoffrey Castillion: Itu Gila!
"Kalau memang butuh lapangan, ya kita sediakan lahannya nanti. Tapi kita belum dapat info untuk pembangunan lapangan baru," tandas Aji.
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024