Bolatimes.com - Pemain Persija Jakarta, Sandi Darma Sute akhirnya datang ke Palangkaraya untuk menyampaikan permintaan maaf ke petinggi klub promosi Liga 1, Kalteng Putra. Pada pertemuan itu, Sandi juga dikabarkan mengembalikan sejumlah uang.
Nama Sandi Sute sempat menjadi perbincangan beberapa waktu lalu setelah membatalkan kontrak dengan Kalteng Putra. Adanya miss komunikasi dengan manajemen Persija disebut sebagai penyebab pembatalan kontrak itu terjadi.
Eks pemain Bali United ternyata masih memiliki kontrak bersama Persija sampai akhir tahun 2019. Akan tetapi Sandi Sute pada saat itu telah menerima uang muka sebesar 50 persen dari total kontrak yang disepakati dengan Kalteng Putra.
Baca Juga:
Bikin Bali United Tersinggung, Marcos Flores Beri Klarifikasi
Peristiwa ini pun membuat Kalteng Putra dalam akun Instagram memberikan klarifikasi. Dalam unggahan tersebut tim yang berjuluk Laskar Isen Mulang ini mengunggah foto-foto saat proses penandatangan kontrak Sandi dengan Kalteng Putra.
Dalam unggahan tersebut juga Kalteng Putra meminta Sandi Sute untuk meminta maaf langsung atas pembatalan kontrak tersebut. Pemain kelahiran Palu itu diminta datang menemui CEO klub untuk meminta maaf.
Dilansir dari liga-indonesia.id, Sandi Sute pun dikabarkan telah memenuhi permintaan Kalteng Putra tersebut. Pada hari Senin (7/1/2018), Sandi dikabarkan terbang ke Palangkaraya untuk meminta maaf kepada jajaran Kalteng Putra beserta masyarakat Kalimantan Tengah. Pada pertemuan itu Sandi juga mengembalikan uang sebesar Rp 475 juta.
Baca Juga:
4 Fakta Menarik Brahim Diaz, Jelmaan Messi yang Diboyong Real Madrid
''Saya datang untuk meminta maaf kepada masyarakat Kalimantan Tengah, pemilik klub Agustiar Sabran dan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran. Masalah ini murni keteledoran saya,'' terang Sandi Sute dikutip dari situs resmi Liga 1.
''Kejadian ini merupakan pelajaran buat saya. Karena saat menandatangani kontrak, ada keteledoran. Kontrak saya di Persija sampai 2019,'' lanjutnya.
Baca Juga:
Saudara Pogba Sebut Jose Mourinho Penyebab Masalah di Manchester United
Akibat pergi ke Palangkaraya, Sandi Sute harus absen pada latihan perdana Persija Jakarta di Lapangan Aldiron, Jakarta Selatan, Senin (7/1/2019). Selain Sandi, beberapa pemain seperti Riko Simanjuntak, Marko Simic, dan Rohit Chand juga dilaporkan belum bergabung dalam latihan tersebut.
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024