Bolatimes.com - Setelah resmi ditetapkan sebagai juru taktik Timnas Indonesia U-22, pelatih Indra Sjafri bersama PSSI segera bergerak membuat program khusus untuk skuat Garuda Muda. Paling lambat, pekan depan program tersebut sudah dibahas oleh PSSI dan Indra Sjafri.
Sebagaimana diketahui, PSSI menunjuk Indra Sjafri untuk menukangi timnas Indonesia U-22, Kamis (20/12/2018). Skuat arahan Indra Sjafri tersebut akan turun di SEA Games yang akan berlangsung pada Desember 2019.
"PSSI minggu depan, bahkan besok, akan berkoordinasi intensif dengan coach Indra Sjafri sebelum masuk masalah program," kata wakil ketua umum PSSI Joko Driyono.
Baca Juga:
Mulai Bersinar, Kiper Berdarah Indonesia Ingin Pulang ke Juventus
"Itu menyangkut masalah coaching staf, sistem adminsitrasi dan seterusnya, diharapkan akhir tahun ini sudah mendapatkan program. Tapi PSSI punya rancangan program bahwa Januari program sudah keluar," tambahnya.
Dalam pembahasan program ini, PSSI ingin adanya kesinambungan antara event satu dengan lainnya.
"Kami ingin ada kesinambungan dengan program tahun depan yang akan tampil di SEA Games, bahwa 2019 AFF sebagai partner penyelenggaraan bersama-sama dengan AFC, menyetujui kelompok umurnya adalah U-22," jelasnya.
Baca Juga:
PSSI Siap Jewer yang Terlibat Match Fixing di Final Piala AFF 2010
"Karena Januari 2020 akan ada kualifikasi untuk Olimpiade Tokyo yang usianya U-23. Sehingga di Asia Tenggara bersepakat persiapan inline dengan Olimpiade," ia menambahkan.
Jokdri sapaan akrab Joko Driyono menyebutkan pemain-pemain U-19 adalah yang paling cocok mengisi skuat tersebut. Oleh karenanya, ditunjuklah Indra Sjafri sebagai pelatih.
"Selain itu, jika menilai dengan kelompok umur tadi, maka U-19 kemarin memiliki potensi mengisi skuat tersebut," pungkasnya.
Baca Juga:
Selain 76 Akun Medsos, PSSI Panggil Media Lain yang Tahu Match Fixing
Selain Indra Sjafri yang menangani timnas Indonesia U-22, PSSI juga telah menunjuk Simon McMenemy menukangi timnas senior dan Bima Sakti timnas U-16.
Berita ini sudah tayang di suara.com
Baca Juga:
Claudio Ranieri Ingin Jose Mourinho Segera Melatih Lagi
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024