Bolatimes.com - Drawing perempat final Liga Europa telah digelar di markas besar UEFA di Nyon, Swiss, Jumat (17/3/2023) malam WIB. Hasilnya, Manchester United akan menghadapi Sevilla, serta Juventus ditantang Sporting Lisbon.
Manchester United, juara edisi 2016/2017, akan jadi tuan rumah terlebih dahulu di Old Trafford pada leg pertama yang digelar 13 April mendatang.
Sementara Sevilla, tim dengan gelar juara terbanyak di Liga Europa (6 kali), akan gantian menjamu Manchester United pada leg kedua di Andalusia sepekan berselang.
Baca Juga:
Momen Gol Pedro Goncalves dari Tengah Lapangan yang Hempaskan Arsenal dari Liga Europa
Ini akan jadi 'rematch' semifinal Liga Europa pada kampanye 2019/2020, di mana kala itu Manchester United harus menyerah 1-2 dari Sevilla dalam laga yang hanya dihelat satu leg di Jerman karena alasan pandemi COVID-19.
Sementara itu di laga perempat final lainnya, tim raksasa Italia Juventus akan menghadapi Sporting Lisbon. Sebelumnya, tim Portugal itu sukses menyingkirkan Arsenal lewat drama adu penalti pada leg kedua 16 besar di London, Jumat (17/3/2023) dini hari WIB tadi.
Tak ketinggalan, wakil Italia lainnya AS Roma akan menghadapi jagoan Feyenoord. Kedua tim sejatinya baru bertemu di partai final kompetisi Liga Conference musim lalu dengan AS Roma asuhan Jose Mourinho keluar sebagai kampiun usai menang tipis 1-0.
Seluruh laga leg pertama babak delapan besar Liga Europa 2022/2023 akan digelar 13 April mendatang, yang disusul leg kedua pada 20 April 2023.
Sementara babak semifinal akan diselenggarakan pada 11 Mei untuk leg pertama, dan leg kedua pada 18 Mei. Untuk partai puncak bakal dihelat pada 31 Mei 2023 di Stadion Puskas Arena, Budapest, Hungaria.
Berikut hasil drawing perempat final Liga Europa.
Manchester United vs Sevilla
Juventus vs Sporting Lisbon
Bayer Leverkusen vs Union SG
Feyenoord vs AS Roma
Semifinal:
Pemenang Juventus vs Sporting CP vs Pemenang Manchester United vs Sevilla
Pemenang Feyenoord vs AS Roma vs Pemenang Bayer Leverkusen vs Union SG
Baca Juga:
Barnabas Sobor Diincar Klub Liga Lithuania, Media Vietnam Sinis
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Gelandang Persib Kenang Pengalaman dan Tekanan di Si Nyonya Tua
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Tiga 'Ritual' Stefano Beltrame Sebelum Bertanding, Sudah Dipraktikkan di Persib, Belum?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter