Bolatimes.com - Sepak bola Asia kembali berduka, empat orang dilaporkan tewas di ajang Piala Teluk Arab 2023 tepatnya jelang digelarnya laga Irak vs Oman, Kamis (19/1/2023).
Duel Irak melawan Oman digelar di Stadion Basra Sport City, antusias penonton membludak untuk menyaksikan tim kesayangannya berlaga.
Celakanya, animo publik yang besar untuk menyaksikan laga tersebut justru menimbulkan kekacauan yang terjadi di area stadion.
Baca Juga:
Kisah Bersejarah Bambang Pamungkas yang Pernah Bobol Gawang Bayern Munich
Hal ini dipicu ribuan penonton tanpa tiket yang telah berkumpul di venue pertandingan sejak pagi demi bisa menyaksikan pertandingam.
Menurut laporan Al-Jazeera pada Jumat (20/1/2023), banyak penonton yang memaksa masuk stadion tanpa menggunakan tiket.
Lautan manusia terlihat di luar stadion jelang laga tersebut digelar, situasi yang kacau pada akhirnya membuat tragedi berdarah terjadi.
Baca Juga:
Gagal Dapat Mykhailo Mudryk, Arsenal Rekrut Penyerang Belgia Seharga Rp503 Miliar
Sebanyak empat orang meninggal dunia dan 80 orang lainnya terluka, sementara beberapa lainnya dilaporkan terjatuh dan terinjak di kerumunan.
Kementerian Dalam Negeri Irak sempat mengimbau agar suporter tanpa tiket meninggalkan area stadion, hal itu dilakukan demi meredam kekacauan.
Sementara para penggemar dan pihak berwenang telah memasang layar besar bagi penonton tanpa tiket untuk menyaksikan laga tersebut.
Baca Juga:
Elkan Baggott Gabung, Pelatih Cheltenham Town FC Beri Pujian Selangit
Tujuannya jelas untuk tetap dapat menyaksikan laga final beserta euforia yang ada bersama suporter lainnya.
Pertandingan final Piala Teluk Arab 2023 dimenangi Irak dengan skor tipis 3-2 atas Oman, sementara kejadian yang terjadi diharap menjadi bahan evaluasi.
Belum habis masa berkabung atas Tragedi Kanjuruhan yang membuat ratusan orang meninggal dunia.
Baca Juga:
Hancurnya Karier Dani Alves di Klub Meksiko Puma, Dipecat Akibat Lakukan Dugaan Pelecehan Seksual
Kini kejadian yang nyaris serupa hampir terjadi, bahkan juga merenggut nyawa tak berdosa.
Berita Terkait
-
Perlawanan PSIS Atas Sanksi Berat sampai Akhir Musim BRI Liga 1
-
Persis Solo Kutuk Keras Kerusuhan Suporter di Laga Lawan Persib Bandung
-
Mengenal Piala Teluk Arab, Turnamen Sepak Bola yang Baru Saja Makan Korban Jiwa
-
Miris, Suporter Anak Jadi Korban Meninggal usai Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan
-
PSSI Bentuk Tim Investigasi Buntut Tragedi Ratusan Suporter Meninggal usai Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya
-
Tragis! Ratusan Orang Tewas Akibat Tragedis Kerusuhan saat Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya
-
Ngeri! Video Kerusuhan Suporter di Liga Meksiko yang Tewaskan 17 Suporter
-
Brutal! Tak Terima Timnya Kalah, Suporter Gremio Ngamuk Rusak Stadion
-
Perihal Kerusuhan PSIM vs Persis Solo, Begini Respons Kepolisian DIY
-
PSSI Legowo Didenda Ratusan Juta oleh FIFA
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter