Bolatimes.com - Top skor sementara Piala Dunia 2022, Kylian Mbappe (Prancis) dan Lionel Messi (Argentina) sama-sama mengantongi lima gol. Dengan dmemikian, penentuan Golden Boot atau sepatu emas kini bakal tercipta di partai final.
Kylian Mbappe gagal menambah pundi-pundi golnya ketika Prancis mengalahkan Maroko di babak semifinal guna mencapai final Piala Dunia secara back-to-back setelahjadi juara empat tahun lalu.
Dalam pertandingan di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Kamis (15/12/2022) itu, Mbappe tampil impresif tetapi tidak terlibat langsung dalam dua gol yang diciptakan Les Bleus.
Pada gol pembuka yang diciptakan Theo Hernandez di menit ke-5, Kylian Mbappe berperan penting. Bek AC Milan itu mencetak gol usai memanfaatkan bola rebound hasil tembakkan Mbappe yang diblokir bek Maroko.
Sementara di gol kedua Prancis, Kylian Mbappe meliuk-liuk di kotak terlarang sebelum melepaskan tembakkan lemah yang membentur bek Maroko. Randal Kolo Muani yang berada di sisi kanan gawang dengan mudah menyambar bola untuk membawa Prancis unggul 2-0.
Tanpa torehan gol atau assist, Kylian Mbappe masih berada di urutan kedua daftar top skor Piala Dunia 2022 di bawah Lionel Messi dengan koleksi 5 gol dan 2 assist.
Sementara bintang Argentina memuncaki klasemen sementara pencetak gol terbanyak dengan koleksi 5 gol dan 3 assist.
Keberhasilan Prancis menantang Argentina di partai final Piala Dunia 2022 Qatar membuat persaingan menyabet predikat pencetak gol terbanyak juga terus berlanjut.
Kira-kira siapa yang akan memenangkan Golden Boot tersebut, Kylian Mbappe selaku rising star, Lionel Messi yang sudah berada di penghujung karier atau justru pemain lain?
Berikut Daftar Top Skor Piala Dunia 2022
5 - Lionel Messi (Argentina), Kylian Mbappe (Prancis)
4 - Julian Alvarez (Argentina), Olivier Giroud (Prancis), Alvaro Morata (Spanyol), Goncalo Ramos (Portugal), Cody Gakpo (Belanda), Marcus Rashford (Inggris), Richarlison (Brasil), Bukayo Saka (Inggris), Ener Valencia (Ekuador).
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
MotoGP Argentina 2024 Dibatalkan
-
Jawaban Didier Deschamps saat Ditanya Ibu Negara Kenapa Tidak Panggil Junya Ito ke Timnas Prancis
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
SENGIT! Ini Hasil Undian Euro 2024: Prancis dan Belanda akan Saling Sikut, Spanyol dan Italia Gabung Grup B
-
Jadwal Pertandingan Final Piala Dunia U-17 Indonesia: Prancis vs Jerman
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter