Bolatimes.com - Sepanjang catatan yang terejam dalam sejarah, terdapat beberapa negara yang pernah mendapatkan hukuman larangan tampil di Piala Dunia.
Hukuman larangan tampil di Piala Dunia ini dijatuhkan FIFA akibat berbagai alasan, sebagian besar karena kondisi stabilitas politik yang terjadi di negara bersangkutan.
Negara-negara yang berperang, melancarkan invasi, hingga skandal-skandal yang terjadi juga bisa menyebabkan FIFA mengambil langkah tegas untuk melarang mereka tampil di ajang Piala Dunia.
Baca Juga:
Pemain Liga Inggris Pakai Ban Lengan Warna Hitam Buntut Tragedi Kanjuruhan, Panen Pujian Netizen
Berikut Bolatimes.com menyajikan daftar negara yang pernah mendapatkan hukuman larangan tampil di ajang Piala Dunia.
1. Jerman dan Jepang (Piala Dunia 1950)
Imbas dari Perang Dunia II, Jerman dan Jepang sempat mendapatkan hukuman larangan tampil di Piala Dunia 1950.
Baca Juga:
PSSI Pastikan Liga 2 dan Kompetisi Lain Tetap Jalan usai Tragedi Kanjuruhan
Ini adalah hukuman yang dijatuhkan kepada dua negara ini karena keterlibatannya dalam Perang Dunia II. Efeknya, mereka tak bisa berpartisipasi pada ajang Piala Dunia edisi keempat tersebut.
2. Afrika Selatan (Piala Dunia 1970 dan 1990)
Afrika Selatan juga menjadi kontestan yang sempat mendapat hukuman larangan tampil di Piala Dunia. Bahkan, larangan ini berlaku di dua edisi, yakni 1970 dan 1990.
Sanksi yang dijatuhkan FIFA tersebut tak terlepas dari politik apartheid di Afrika Selatan. Bahkan, mereka juga sempat dikeluarkan dari keanggotaan FIFA pada 1976.
3. Meksiko (Piala Dunia 1990)
Timnas Meksiko pernah mendapatkan larangan untuk tampil di Piala Dunia 1990. Hal ini tak terlepas dari skandal yang dilakukan oleh Meksiko yang tercium oleh FIFA.
Sebab, timnas Meksiko saat itu diketahui menurunkan empat pemain dengan usia di atas batas yang ditetapkan pada Kualifikasi Piala Dunia untuk kelompok umur.
4. Chile (Piala Dunia 1994)
Chile pernah mengalami nasib miris karena perilaku penjaga gawangnya, Roberto Rojas, pada Piala dunia tahun 1989. Ketika itu, dia melakukan tindakan bohong dengan pura-pura terluka akibat benda yang dilemparkan fans.
Setelah diusut, Rojas mendapatkan luka tersebut karena melukai dirinya sendiri dengan pisau yang disembunyikan di balik sarung tangannya. Imbasnya, timnas Chile dilarang tampil pada Piala Dunia 1994.
5. Myanmar (Piala Dunia 2006)
Timnas Myanmar pernah mendapat sanksi tegas dari FIFA karena memutuskan untuk tidak mengikuti babak Kualifikasi yang dilaksanakan pada Piala Dunia 2022.
Imbasnya, mereka mendapatkan hukuman sanksi denda sebesar USD 23.500 dan dilarang tampil pada Piala Dunia 2006.
6. Rusia (Piala Dunia 2022)
Yang terbaru, ada timnas Rusia yang mendapat sanksi tegas dari FIFA hingga harus menepi dari Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar.
Hukuman larangan tampil di Piala Dunia 2022 ini tak terlepas dari invasi yang dilakukan oleh Rusia terhadap Ukraina. Selain mendapat kecaman dari dunia, Rusia juga harus puas untuk menepi dari ajang empat tahunan tersebut.
Berita Terkait
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Meroket! Timnas Indonesia Bisa Naik 6 Peringkat Ranking FIFA Jika Menang dari Arab Saudi
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Optimis Debut Kontra Irak, Kasus CAS sudah Clear?
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter