Bolatimes.com - Kapten Timnas Malaysia U-19 Aysar Hadi diterpa kabar miring akhir-akhir ini. Ia dituding telah melakukan pencurian umur di Piala AFF U-19 2022.
Diketahui, Timnas Malaysia U-19 berhasil menjadi juara Piala AFF U-19 2021. Anak asuh Hassan Sazali mengalahkan Laos U-19 di babak final dengan skor 2-0.
Kapten Malaysia U-19, Aysar Hadi kemudian dinobatkan menjadi pemain terbaik turnamen ini. Mengejutkannya, ia lantas dituding mencuri umur demi bisa membela tim Harimau Malaya muda.
Nah, terkait tudingan itu Aysar Hadi ikut bereaksi. Hal itu diungkapkannya ketika diwawancara oleh media Malaysia harimauamalaya.com.my.
Saat ditanya mengenai pencurian umur yang dilakukannya, Aysar Hadi memberi reaksi singkat. Ia dengan tegas tidak mau merespons kabar tersebut.
"Saya tidak ada komentar (pencurian umur). Saya sudah juara," ucap Aysar Hadi.
Lebih lanjut ia mengatakan tidak menyangka bisa dinobatkan sebagai pemain terbaik. Maka dari itu, ia mempersembahkan raihan individu itu untuk rekan di Malaysia U-19.
Adapun tudingan pencurian umur yang dilakukan oleh Aysar Hadi ini sempat diungkap oleh media Vietnam dalam sebuah artikelnya.
"Orang yang dicurigai telah menipu umur adalah kapten Aysar hadi, Di kertas bermain AFF, Aysar Hadi lahir pada tahun 2003, tapi banyak orang percaya pemain yang mengenakan nomor punggung 13 itu telah menipu umurnya," tulis laporan The Thao247 dinukil pada Sabtu (16/7/2022).
Dugaan tersebut muncul karena ada akun bernama Happy World memposting gambar yang mirip dengan Aysar Hadi. Pada postingan itu, kapten Malaysia U-19 disebut sudah bermain secara profesional pada tiga tahun lalu.
"Akun Happy World memposting beberapa foto kehidupan pribadi Aysar Hadi untuk membuktikan bahwa ia tidak jujur dengan umurnya," pungkas laporan media Vietnam.
Berita Terkait
-
Hasil Piala AFF U-19 Wanita 2023: Babak Belur, Malaysia Dibantai Vietnam Setengah Lusin Gol
-
Karma Timnas Vietnam U-20 Masih Berlanjut, Gagal Lolos usai 2 Kali Menang di Piala Asia U-20 2023
-
Jangan Rendah Hati Indonesia! Malaysia Juga Alami Nasib yang Sama, Juara Piala AFF U-19 tapi Gagal Lolos ke Piala Asia
-
Singkirkan Timnas Indonesia U-16 ke Piala Asia U-17 2023, Laos Punya Kemajuan Pesat di Kelompok Umur
-
Malaysia U-16 Cuma Imbang Lawan Guam, Osmera bin Omaro: Pertandingan yang Memalukan
-
Gagal Lolos ke Piala Asia U-20, Pelatih Malaysia Sesumbar Anak Asuhnya Bisa Selevel Korea Selatan
-
Malaysia U-19 Gugur di Kualifikasi Piala U-20 2023, Pelatih Akui Harimau Malaya Kurang Jam Terbang
-
Karma Itu Nyata, Thailand Terancam Gagal Lolos ke Piala Asia U-20 usai Permainkan Timnas Indonesia
-
5 Fakta Miris Timnas Malaysia U-19 yang Gagal Lolos ke Piala Asia U-20 2023
-
Hajar Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Marselino Ferdinan Ungkit Kejadian Piala AFF U-19
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin