Bolatimes.com - Borussia Dortmund memetik hasil mengejutkan ketika menjamu Rangers dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Signal Iduna Park, Jumat (18/2/2021). Mereka dipermalukan 2-4.
Dortmund bermain tanpa penyerang andalan mereka, Erling Haaland karena mengalami cedera oto.
Rangers mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol pada menit ke-38 setelah dihadiahi tendangan penalti. Bek Dortmund, Dan-Axel Zagadou dianggap melakukan handball di kotak terlarang saat mencoba menghalau bola sepak pojok.
James Tavarnier yang maju sebagai eksekutor penalti sukses menyarangkan bola ke gawang Dortmund. Rangers memimpin 1-0.
Tim tamu menggandakan keunggulan tiga menit berselang. Alfredo Morelos mencetak gol mudah setelah memanfaatkan assist Joe Aribo. Rangers unggul 2-0 hingga babak pertama berakhir.
Rangers tancap gas di babak kedua dan mencetak gol ketiga pada menit ke-49. Kali ini giliran John Lundstram yang membobol gawang Gregor Kobel lewat sepakannya di kotak penalti. Skor menjadi 3-0.
Dua menit kemudian, Dortmund memperkecil kedudukan. Raphael Guerreiro mengirim bola kepada Jude Bellingham yang diselesaikan menjadi gol oleh dan mengubah kedudukan menjadi 1-3.
Tim tamu merespons cepat dengan gol keempat mereka pada menit ke-54. Bola tembakan Morelos membentur Dan-Axel Zagadou dan masuk ke gawang Dortmund. Wasit menyatakan bahwa Zagado melakukan goll bunuh diri. Dortmund tertinggal 1-4.
Dortmund mencetak gol kedua pada menit ke-82. Raphael Guerreiro mendapat umpan dari Bellingham, sebelum membawa bola masuk ke kotak penalti dan menendangnya ke dalam gawang Rangers. Tim tamu unggul 4-2.
Tim tuan rumah gagal menyamakan kedudukan hingga pluit panjang berbunyi dan pertandingan berakhir untuk kemenangan 4-2 Rangers.
Laga leg kedua dijadwalkan berlangsung pada 25 Februari. Kali ini giliran Rangers akan Dortmund di Stadion Ibrox.
Susunan Pemain:
Borussia Dortmund (4-2-3-1): Gregor Kobel; Manuel Akanji (Nico Schulz 55'), Mats Hummels, Dan-Axel Zagadou, Raphael Guerreiro; Mahmoud Dahoud, Axel Witsel (Giovanni Reyna 46'); Julian Brandt (Youssoufa Moukoko 46'), Marco Reus (Reinier 82'), Jude Bellingham; Donyell Malen (Steffen Tigges 68').
Rangers (4-2-3-1): Allan McGregor; Borna Barisic, Calvin Bassey, Connor Goldson, James Tavarnier; John Lundstram, Ryan Jack (Glen Kamara 86'); Joe Aribo (Aaron Ramsey 86'), Scott Arfield (James Sands 66'), Ryan Kent; Alfredo Morelos (Scott Wright 90').
(Antara)
Berita Terkait
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Resmi! Pemain Keturunan Indonesia Merapat ke Borussia Dortmund
-
Shayne Pattynama Berpisah dengan Viking FK, Borussia Dortmund Menjadi Klub Favorit Impiannya
-
Syarat Berat AC Milan Bertengger di Puncak Klasemen Liga Champions, Awas Borussia Dortmund Buka Kaleng-Kaleng
-
Hasil Liga Europa: Bayer Leverkusen ke Babak Play Off, West Ham Menang
-
3 Pemain Kakak Beradik yang Saling Berduel di Kompetisi Eropa Musim Ini, Ada Bomber Anyar Man United
-
Hasil Lengkap Liga Europa Semalam: Liverpool dan West Ham Raih Kemenangan, AS Roma Juga
-
Breaking News! Timnas Indonesia U-17 akan Uji Coba Lawan Dortmund dan Monchengladbach
-
Sangar, Duel Mac Allister Bersaudara Terjadi di Grup E Liga Europa antara Liverpool vs Union Saint-Gilloise
-
3 Legenda Dortmund yang Akan Lawan Persib Bandung All-Stars, Ada Jan Koller
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter