Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Striker Bayern Munich, Robert Lewandowski, diklaim sebagai pemenang Ballon d'Or 2021. Hal itu diketahui setelah hasil selebaran kertas yang menunjukkan klasemen para pemain bocor ke publik.
Nominasi peraih Ballon d'Or 2021 sudah diumumkan. Total ada 30 nama pesepak bola yang menjadi calon penerima penghargaan individu yang diselenggarakan oleh majalah France Football ini.
Nama-nama lawas dan memang sering menghiasi peraih Ballon d'Or masih muncul di edisi tahun ini. Di antaranya Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, hingga Neymar Jr.
Bukan hanya itu, duo gelandang Chelsea Jorginho dan N'Golo Kante juga masuk dalam daftar. Tak lupa striker haus gol Robert Lewandowski juga menjadi calon peraih penghargaan individu ini.
Baca Juga
-
Profil Josh Cavallo, Pesepak Bola Australia yang Terang-terangan Ngaku Gay
-
Profil Ronald Koeman, Legenda Barcelona yang Akhirnya Dipecat Juga
-
Akhirnya Buka Suara usai Dibantai Liverpool, Marcus Rashford: Saya Malu
-
3 Alasan Xavi Hernandez Cocok Banget Gantikan Posisi Ronald Koeman
-
Disebut Cueki Solskjaer di Manchester United, Paul Pogba Ngamuk
Menariknya, sebelum acara penghargaan ini diumumkan secara resmi, bocoran pemenang dari Ballon d'Or sudah bocor ke publik via media sosial.
Dinukil dari laporan The Sun pada Kamis (28/10/2021), terdapat kertas yang menunjukkan klasemen peraih Ballon d'Or 2021. Dalam kertas tersebut tertulis juga France Football beserta tanggalnya, 25 Oktober 2021.
Nah, dalam kertas tersebut, Robert Lewandowski terpilih sebagai pemenang setelah mengumpulkan 627 poin. Disusul oleh Lionel Messi dan Karim Benzema.
Setelah itu ada Mohamed Salah di tempat keempat dan Jorgingo yang melengkapi lima besar daftar klasemen Ballon d'Or 2021.
Sementara itu, ada Kylyan Mbappe, N'Golo Kante, Erling Haaland, Cristiano Ronaldo, dan Kevin De Bruyne yang berurutan menempati posisi enam hingga sepuluh.
Tidak diketahui pasti apakah kertas tersebut valid atau bukan. Sebab acara resmi Ballon d'Or sendiri bakal digelar pada satu bulan lagi, tepatnya pada 29 November 2021.
Tag
Terkini
- Premier League Resmi Dakwa Manchester City Langgar Aturan FFP, Terancam Hukuman Berat
- Karim Benzema dan Thibaut Courtois Dipastikan Absen Bela Real Madrid di Piala Dunia Antarklub, Ini Sebabnya
- Gempa 7,7 SR Landa Turki, Seorang Kiper di Liga Turki Hilang Tertimbun Runtuhan Bangunan
- Petugas Berjibaku Mencari Pesepak Bola yang Tertimbun Bangunan Pasca Gempa Turki
- Sepak Terjang Enzo Fernandez, Karier Singkat Menuju Level Top hingga Direkrut Chelsea
- Daftar Pelatih yang Cocok Gantikan Jurgen Klopp jika Dipecat Liverpool
- Bobol Gawang Manchester City, Harry Kane Sah Jadi Pencetak Gol Terbanyak Tottenham Hotspur
- Momen Spesial Sebastien Haller: Cetak Gol Debut buat Borussia Dortmund tepat di Hari Kanker Sedunia
- Lionel Messi Bicara soal Nasibnya di Piala Dunia 2026: Mungkin Saya Tetap Bermain
- 4 Pesepak Bola yang Banting Setir ke Olahraga Lain seusai Gantung Sepatu
Berita Terkait
-
Lionel Messi Bicara soal Nasibnya di Piala Dunia 2026: Mungkin Saya Tetap Bermain
-
Mengenal Union Berlin, Klub yang Didirikan Anggota Politbiro yang Berpeluang Juara Bundesliga
-
Media Malaysia Singgung Pernyataan Shin Tae-yong yang Sebut Pemain Timnas Indonesia U-20 Harus Main Pakai Otak
-
5 Pemain dengan Gaji Termahal di 2023, Tak Cuma Cristiano Ronaldo
-
Cristiano Ronaldo Akhirnya Cetak Gol, Al Nassr Imbang Lawan Al Fateh
-
Bawa-bawa Lionel Messi ke TC Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong Diledek Media Vietnam
-
Berkarier ke Luar Negeri, Marselino Ferdinan Disandingkan dengan Dua GOAT
-
Viral Video Bos Al Nassr Marah-marah: Saya Bayar 200 Juta Euro, Ronaldo Cuma Bisa 'Siuuu'
-
Performa Cristiano Ronaldo Dianggap Menurun di Arab, Video Kakinya Seharga Rp16 Triliun Kembali jadi Sorotan
-
Pujian Selangit Striker Bali United pada Marselino Ferdinan yang Pindah ke Klub Belgia, Seret Nama Cristiano Ronaldo