Husna Rahmayunita
Rogerio Ceni saat masih akif bermain di Sao Paulo. (MAURICIO LIMA / AFP)

Bolatimes.com - Lazimnya pencetak gol dalam sepak bola, dilakukan oleh seorang penyerang. Menang, sih, tak menutup kemungkinan para gelandang dan bek juga menjaringkan bola ke gawang, tapi kalau kiper?

Bolatimes akan membahas sosok penjaga gawang yang cukup rajin mencetak gol. Ini memang sedikit aneh, tapi mereka-mereka ini melakukannya.

Berikut lima kiper yang pernah menjadi top skor klubnya.

Baca Juga:
Stanley Matthews, Legenda Inggris yang Sabet Ballon d'Or di Usia 41 Tahun

1. Tony Read (12 Gol)

Pada musim 1965/66, Read bermain untuk Luton Town. Uniknya, Luton di musim itu butuh penyerang ketimbang penjaga gawang.

Alhasil, Read ditempatkan di pos penyerangan. Dalam 20 laga yang dijalaninya, ia sukses mencetak 12 gol musim itu.Setelahnya, ia kembali menjadi kiper.

Baca Juga:
Kocak, Jersey Ketiga Liverpool Diklaim Mirip Restoran Cepat Saji

2. Carlos Fenoy (5 Gol)

Fenoy yang bermain untuk Celta Vigo sukses mencetak 5 gol di musim 1976. Berbeda dengan Read dia adalah kiper tulen.

Adapun, dalam mencetak gol memang sudah bisa ditebak yakni via titik putih sebanyak 4 kali. Sisanya bola rebaund sebanyak 1 kali. Kendati begitu, Fenoy gagal menyelamatkan timnya dari degradasi musim itu. 

Baca Juga:
10 Kematian Tragis Pesepak Bola, Termasuk Kisah Mantan Pemain Chelsea

3. Jose Luis Chilavert (10 gol)

Chilavet berada di urutan ketiga daftar pencetak gol terbanyak untuk penjaga gawang di setiap musimnya. Pemain yang bermain di Premiera Devision Argentina ini pernah mencetak 10 gol di musim 19997/98.

Catatan ini unik. Sebab, penyerang di timnya tak ada yang menyentuh pencapainnya musim itu. Alhasil, dirinya didapuk sebagai top skorer klub.

Baca Juga:
Yesil, dari Liverpool ke Pemain yang Tidak Digaji dan Jadi Buruh Pabrik

4. Hans-Joerg Butt (9 Gol)

Butt menorehkan prestasi mengilap saat membela Hamburg di musim 1999/2000. Meski berposisi sebagai penjaga gawang, dirinya memiliki catatan yang sama dengan penyerang klub.

Torehan 9 gol yang dicetaknya musim itu membuatnya sejajar dengan Anthony Yeobah dan Roy Preager. Ini adalah catatan yang tak dimiliki oleh tim lain di Bundesliga.

5. Rogerio Ceni (21 Gol)

Nama Ceni mungkin adalah penjaga gawang yang terkenal karena rutin mencetak gol. Entah dari titik putih alias penalti atau sepakan babas.

Nah, pada musim 2005, ia menjadi pencetak gol terbanyak buat Sao Paulo. Tercatat, dirinya melesakkan 21 gol dan rekor itu menjadi terbanyak selama satu musim selama ia bermain.

Kontributor: Kusuma Alan
Load More