
Bolatimes.com - Kiper Persib Bandung, M. Fitrah Maulana menyabet penghargaan penjaga gawang terbaik dan man of the match di laga final Nusantara Open 2023.
Fitrah Maulana membawa Persib juara Nusantara Open 2023 usai menaklukan Bhayangkara FC dengan skor tipis 1-0, Kamis 21 Desember 2023.
Pada pertandingan yang digelar di Garudayaksa Football Academy Kabupaten Bekasi, Fitrah Maulana tampil cemerlang, salah satunya menepis tendangan penalti pemain Bhayangkara FC.
Fitrah Maulana pun bersyukur atas pencapaiannya tersebut. Ia sangat senang karena membantu Persib menjadi juara Nusantara Open 2023.
"Alhamdulillah saya bisa bantu tim juara back to back di Nusantara Open tahun ini. Saya sangat senang, terima kasih kepada kedua orangtua yang sudah datang jauh-jauh untuk mendukung saya hari ini," ungkapnya, bahagia.
Torehan manis Fitrah Maulana turut menjadi perhatian dari pelatih Persib U-17, Andri Wijaya. Ia memberikan apresiasi kepada calon kiper masa depan Persib tersebut.
Baca Juga:
Komentar Erick Thohir usai Pelaku Match Fixing Terciduk Polisi: Sinyal Bahwa PSSI..
"Saya juga salut kepada Fitrah yang dari pertandingan ke pertandingan, terus tampil lebih baik," ungkapnya.
Pesan Luizinho Passos
Pencapaian Persib menjadi juara Nusantara Open 2023 dan prestasi Fitrah Maulana yang menyabet gelar penjaga gawang terbaik tak luput dari perhatian pelatih kiper, Luizinho Passos.
Kiper bertubuh kekar ini memberikan pesan kepada Fitrah Maulana melalui unggahan Instagram Story.
"Keep strong, keep humble. Selamat," tulis pelatih kiper asal Brasil tersebut.
Sempat Latihan Bersama Persib Senior
Fitrah Maulana sempat bergabung dengan skuad Persib senior setelah diundang oleh Luizinho Passos, Juni 2023 lalu.
Namun Persib memutuskan untuk mengembalikan Fitrah Maulana kepada Persib U-18 yang akan tampil di Elit Pro Academy (EPA) Liga 1 2023/2024.
"Saya sangat senang sekali. Karena dulu cita-cita pengen masuk. Akhirnya saya dipanggil sama coach Passos," ungkap Fitrah saat pertma kali latihan bareng Persib.
Berita Terkait
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024