Bolatimes.com - Kabar buruk menghantui sehari jelang pembukaan Copa America 2021. Sebanyak 12 orang anggota kontingen Timnas Venezuela dinyatakan positif Covid-19.
"12 orang itu termasuk pemain dan staf pelatih," demikian pernyataan Sekretariat Kesehatan Brazil di Brasilia sebagaimana dilansir Reuters yang dikutip Antara, Sabtu (12/6/2021) malam tadi.
"Seluruhnya tanpa gejala dan sudah menjalani isolasi terpisah dipantau tim dari CONMEBOL dan petugas kesehatan lokal," tulis pernyataan yang sama.
Baca Juga:
Kabar Terkini Gugun Gondrong, Eks Ketum The Jak yang Sembuh dari Tumor Otak
Diagnosa itu ditemukan oleh konfederasi sepak bola Amerika Latin, CONMEBOL, pada Jumat (11/6/2021) malam setempat yang segera menginformasikan kepada otoritas kesehatan lokal.
Venezuela sedianya akan menghadapi tuan rumah sekaligus juara bertahan Brazil pada Minggu petang di Stadion Mane Garrincha, Brasilia, dalam laga pembukaan turnamen.
Turnamen internasional tertua itu diikuti 10 negara Amerika Latin dan dipindahkan pada menit-menit akhir ke Brazil setelah Argentina mundur karena lonjakan kasus Covid-19 dan Kolombia batal jadi tuan rumah akibat gelombang protes sosial.
Baca Juga:
Jadwal Euro 2020 Hari Ini 13 Juni, Ada Bigmatch Inggris vs Kroasia
Brazil sepakat jadi tuan rumah Copa America kendati negara itu juga dilanda lonjakan kasus Covid-19. Sedikitnya 484.235 orang di Brazil meninggal akibat Covid-19, jumlah terbanyak kedua sedunia setelah Amerika Serikat, setelah 2.216 orang lagi meninggal pada Jumat.
Berita Terkait
-
Amerika Serikat Resmi Terpilih Jadi Tuan Rumah Copa America 2024
-
Torehan Trofi Internasional Milik Lionel Messi Kini Samai Cristiano Ronaldo
-
Jadwal Siaran Langsung Italia vs Argentina di Finalissima 2022, Digelar Malam Ini
-
Profil Daniel Perez, Penyerang Club Brugge yang Jebol Gawang Timnas Indonesia U-19
-
Daftar Pemain Timnas Venezuela U-21, Calon Lawan Indonesia di Toulon Cup 2022
-
Kisah Unik Paraguay, Lolos ke Final Copa America 2011 Tanpa Meraih Kemenang
-
Hilangkan Rasa Sedih, Neymar Beli Helikopter Mewah Seharga Rp 209 M
-
Raiane Lima, Influencer Cantik Brasil Kekasih Baru Gabriel Jesus
-
Lionel Messi Dijagokan Sabet Gelar Ballon d'Or 2021
-
Kenang Maradona, akan Digelar Duel Para Juara Italia Vs Argentina
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter