Bolatimes.com - Liverpool dilaporkan tertarik merekrut bek sentral andalan Napoli, Kalidou Koulibaly dan siap melakukan manuver pada bursa transfer mendatang.
Seperti dilansir TuttoMercatoWeb, meski banderol Koulibaly bakal cukup tinggi, namun manajer Liverpool, Jurgen Klopp telah menginstrusikan manajemen klubnya untuk all-out dalam mendapatkan pemain berusia 28 tahun itu.
Disebutkan, Klopp memiliki mimpi besar untuk menduetkan bek andalan Liverpool, Virgil van Dijk dengan Koulibaly.
Baca Juga:
Paulo Dybala Dikabarkan Masih Positif Corona, Sang Pacar Membantah
Meski demikian, bukan berarti Klopp bakal begitu saja menyingkirkan bek muda Liverpool asal Inggris, Joe Gomez.
Bek tangguh berusia 22 tahun itu juga akan bersaing untuk satu tempat di jantung pertahanan Liverpool musim depan.
Kembali ke Koulibaly, pemain internasional Senegal itu memang menjelma menjadi salah satu bek terbaik di Liga Italia semenjak bergabung bersama Napoli dari klub Belgia, KRC Genk pada 2014 silam.
Baca Juga:
Jose Mourinho Sebut Lanjutkan Sisa Kompetisi Adalah Keputusan Tepat
Di musim 2019/2020 ini pun Koulibaly kembali tampil cemerlang, meski ia sempat diganggu beberapa cedera.
Baru tampil 15 kali di Serie A, Koulibaly tampil penuh pada enam laga Napoli di babak fase grup Liga Champions dan menjadi faktor kunci Partenopei --julukan Napoli-- menembus fase knockout.
Koulibaly sendiri saat ini masih terikat kontrak jangka panjang bersama Napoli hingga 2023.
Baca Juga:
PSG Persembahkan Gelar Juara untuk Petugas Medis
Menurut laman Transfermarkt, harga pasaran bek bertubuh gempal itu ada di angka 56 juta euro, namun Napoli dipercaya tidak akan melepasnya di bawah harga 70 juta pounds.
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter