Bolatimes.com - Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) dalam pernyataan resminya menyebut tanggal partai tunda El Clasico jilid pertama masih perlu dikaji. Sehubungan dengan hal itu, mereka akan bermusyawarah lagi dengan Barcelona dan Real Madrid dalam waktu dekat.
Laga Barcelona vs Real Madrid seharusnya digelar pada 26 Oktober di Camp Nou. Namun karena situasi politik di Catalunya tidak memungkinkan, laga tersebut akhirnya diundur hingga waktu yang belum ditentukan.
Terbaru, kubu Barcelona dan Real Madrid akhirnya membuat kesepakatan bahwa laga tunda diundur menjadi tanggal 18 Desember. Namun, usulan tanggal tersebut rupanya masih belum disetujui oleh pihak RFEF.
Baca Juga:
Hadapi Galatasaray, Real Madrid Usung Misi Wajib Menang
Usut punya usut, RFEF tak menyetujui keinginan Barcelona dan Real Madrid karena ingin laga tunda berlangsung pada 4 Desember. Dengan demikian, ketiga belah pihak akan kembali berunding pada Selasa (22/10/2019) waktu setempat.
''RFEF akan kembali berunding dengan Barcelona dan Madrid besok (Selasa - red) setelah menerima pernyataan baru dari La Liga terkait tanggal El Clasico yang seharusnya digelar pada 26 Oktober. Laga itu saat ini harus ditunda karena kondisi luar biasa,'' demikian pernyataan resmi RFEF, seperti dikutip dari Marca.
''Klub-klub akan memiliki batas waktu untuk memberikan pendapat pada pukul 20:00 hari Selasa. Komisi Kompetisi akan kembali mengadakan pertemuan untuk menindaklanjuti pendapat kedua klub,'' lanjutnya.
Baca Juga:
Jadwal Liga Champions Malam Ini, Pertarungan Hidup Mati Real Madrid
''Komisi Kompetisi telah menganalisis proposal kedua klub mengenai kesepakatan tanggal laga tunda. Mereka telah sepakat untuk memainkan laga ini pada 18 Desember mendatang,'' paparnya.
''Komisi Kompetisi juga telah menganalisis berbagai laporan yang dikirim oleh pihak LaLiga dalam beberapa hari ini," tandas RFEF.
Baca Juga:
Makin Seru! Berikut Jadwal dan Siaran Langsung Liga 1 2019 Pekan ke-24
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter