Bolatimes.com - Jadon Sancho hampir pasti bertahan di Dortmund selepas bursa transfer musim panas 2019 ini. Namun CEO Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke ragu bintang muda Timnas Senior Inggris itu bakal bertahan di Dortmund, bahkan mungkin saja akan cabut pada musim panas tahun depan.
Sebagai informasi, Sancho telah santer dikaitkan dengan Manchester United di sepanjang bursa transfer musim panas 2019 ini, dan winger jebolan akademi Manchester City itu juga diyakini amat berhasrat untuk mudik ke Inggris dan merapat ke Old Trafford.
Namun, Man United dipastikan gagal memboyong pemain berusia 19 tahun itu, setidaknya di jendela transfer kali ini, lantaran bursa transfer Premier League memang ditutup lebih cepat, yakni pada tengah pekan lalu.
Baca Juga:
Rebut Posisi Puncak, Bali United Putus Rekor Tak Terkalahkan Tira-Persikabo
Meski demikian, mengacu pada pernyataan teranyar Watzke, Sancho bisa saja benar-benar hijrah ke Man United pada bursa transfer musim panas 2020 mendatang.
Ya, Watzke yakin Sancho suatu saat nanti akhirnya akan meninggalkan Dortmund, yang bersangkutan sejatinya masih terikat kontrak di Signal Iduna Park sampai musim panas 2022 mendatang.
"Soal Jadon Sancho, tak banyak pemain berusia 19 tahun yang potensial, yang punya bakat alami yang luar biasa" buka Watzke kepada Ruhr Nachrichten yang dilansir talkSPORT.
Baca Juga:
Persib Bandung Datangkan Tiga Pemain Asing Anyar, Ini Profil Singkatnya
"Ketika Anda memiliki pemain seperti Jadon Sancho, Anda harus terus memperhitungkan situasi setiap tahun. Saya pribadi merasa jika dia tak akan selamanya di Dortmund. Suatu saat, cepat atau lambat, ia akan pergi dari sini," tuturnya.
"Seorang ketua salah satu klub top, klub besar yang super menanyai saya apakah ada peluang (untuk mendapatkan Sancho) pada musim panas ini, saya langsung katakan dia harus melupakan itu," ungkap Watzke.
"Dan sejak itu, dia tak pernah mengontak saya lagi. Namun, situasi ke depan tak ada yang tahu. Bisa saja ia kembali lagi tahun depan, dan mungkin kami berada pada situasi yang tidak memungkinkan untuk mempertahankan Sancho," tandasnya.
Baca Juga:
Pecundangi Persebaya, Arema FC Jaga Rekor Tak Terkalahkan di Kandang
Nama Sancho mencuri perhatian setelah sukses mengemas 13 gol plus 19 assist untuk Dortmund dari 43 pertandingan di semua ajang. Sancho pun kini sudah reguler masuk skuat Timnas Inggris besutan pelatih Gareth Southgate.
Santer dikabarkan jika manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer amat kepincut pada talenta Sancho.
Ole bahkan disebut-sebut telah menginstruksikan manajemen Man United untuk tak segan membayarkan harga premium demi mendapatkan serivs Sancho.
Baca Juga:
Hasil Liga 1 Pekan ke-14, Arema FC Gulung Persebaya Surabaya
Berita Terkait
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter