Bolatimes.com - Real Madrid tampaknya terobsesi dengan Neymar. Buktinya meski nyaris tanpa celah para petinggi Los Blancos tetap berusaha memburu tanda tangan penyerang Timnas Brasil itu. Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khelaifi pun mengaku sangat kecewa dengan sikap yang ditunjukkan Real Madrid.
Madrid, yang kabarnya mencoba 'menikam' PSG dari belakang untuk mendapatkan Neymar, membuat pengusaha asal Qatar itu naik pitam.
Sebagaimana diketahui, Neymar hingga kini masih dikait-kaitkan dengan Real Madrid. Bahkan Juli kemarin Madrid dikabarkan mendekati Neymar secara diam-diam dan kemudian menawari PSG 310 juta euro untuk memboyong pemain 26 tahun itu. Meski kemudian Madrid membantah kabar tersebut.
Baca Juga:
4 Pemain Sepak Bola Ini Pensiun Lalu Jadi Bintang Film Dewasa
Gencarnya kabar soal upaya Madrid mendapatkan Neymar membuat frustasi Khelaifi. Kesal, dilansir dari Scoresway, Khelaifi pun terbang ke Madrid untuk menemui langsung presiden el Real Florentino Perez.
''Kami sama sekali tidak menyukainya, dan kami sudah berbicara dengan (pihak) Real Madrid,'' tegas Khelaifi.
''Hal itu membuat frustasi, tidak adil rasanya ada klub lain yang membicarakan pemain kami,'' ungkapnya.
Baca Juga:
Ini Pemain yang Pantas Berkarier di Luar Negeri Kata Evan Dimas
''Madrid menghormati PSG dan kedua klub memiliki hubungan yang bagus...semoga benar seperti itu. Kami menghormati Real Madrid, presiden klub Florentino Perez. Tapi yang harus diingat, janganlah bermain di belakang layar,'' ujar Khelaifi dengan nada kesal.
''Saya tidak tahu jika dia (Perez) mengerti maksud saya. Jika ada sesuatu, kita berbicara. Berbicara dengan Florentino Perez atau siapa pun, kami ungkapkan apa adanya.''
''Itu yang kami inginkan dari semua klub, bukan hanya Real Madrid. Berseteru antara klub bukan cara PSG bekerja. Saya harap klub lain tidak menikam kami dari belakang,'' pungkasnya.
Baca Juga:
Catat! Jadwal dan Siaran Langsung Pekan Keempat La Liga
Neymar dibeli PSG dari Barcelona dengan nilai transfer sebesar 222 juta euro. Pada awal Agustus 2017, Neymar resmi menjadi pemain PSG dengan durasi kontrak lima tahun.
Berita ini sudah dimuat suara.com
Baca Juga:
Teco Minta Pemain Persija Jangan Remehkan PSIS Semarang
Berita Terkait
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
David Alaba Cedera Parah, Setelah Real Madrid Bantai Villareal 4-1 dan Pastikan Lolos 16 Besar Liga Champion
-
Ngeri! Bima Sakti Ingin Jadi Pelatih Real Madrid, Alasannya....
-
Liga Champions Matchday 5: Link Live Streaming Real Madrid vs Napoli, Saksikan di Sini
-
Sejumlah Nama Bintang Dunia Tercatat Alumni Piala Dunia U-17, Siapa Saja
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter