Rendy Adrikni Sadikin | Irwan Febri Rialdi
Lionel Messi dan Sampaoli. (Sumber: en.as.com)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Argentina, Jorge Sampaoli, sepertinya benar-benar telah kehilangan otoritasnya sebagai nakhoda tim. Sampai-sampai untuk mengganti pemain ia harus meminta izin kepada kapten tim, Lionel Messi.

Hal ini diketahui ketika pertandingan pamungkas Argentina di Grup D kontra Nigeria di Saint Petersburg Stadium, Rabu (28/6/2018).

Saat itu tim Tango membutuhkan kemenangan untuk bisa lolos ke babak 16 besar dan Jorge Sampaoli disebut-sebut sudah tidak dipercaya lagi oleh para pemainnya sendiri. Sehingga otak Argentina dikabarkan berada dalam diri Lionel Messi.

Baca Juga:
Jerman Tersingkir, Rio Ferdinand Kirim Cuitan ke Leroy Sane

Pada laga itu pun terlihat ada beberapa perubahan pada starting XI, salah satunya adalah Goonzalo Higuain yang menggantikan Sergio Kun Aguero dan Willy Caballero yang digantikan Franco Armani.

Indikasi kekuasaan Messi atas Sampaoli semakin terlihat ketika pertandingan. Argentina yang butuh kemenangan tengah dalam kondisi tertekan dengan skor imbang 1-1.

Melihat kondisi tersebut, pelatih berkepala plontos itu berencana memasukkan Sergio Kun Aguero. Namun, melalui video yang telah viral, ia harus izin terlebih dahulu kepada Messi.

Baca Juga:
Gagal Total, Joachim Low Pertimbangkan Mundur dari Jerman

Menurut laporan Metro, Sampaoli yang izin ke Messi untuk memasukkan Aguero itu ternyata memang benar adanya.

"Haruskah saya memasukkan Kun?" tanya Sampaoli ke Lionel Messi.

Pada akhirnya, Aguero masuk menggantikan Nicolas Tagliafico. Pergantian itu membuat Marcos Rojo berpindah posisi ke sisi kiri, kemudian mencetak gol kemenangan untuk Timnas Argentina.

Baca Juga:
Joachim Low Sebut Jerman Pantas Gagal di Piala Dunia 2018

Load More