Bolatimes.com - Kemenangannya melawan Swedia membuka peluang Jerman untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia. Dan berikut Klasemen Grup F dan peluang Jerman usai mengalahkan Swedia 2-1 di Fisht Stadium, Sochi, Minggu (24/6/2018) dini hari WIB.
Jerman yang kalah di laga pertama akhirnya meraih tiga poinnya di Piala Dunia setelah menang 2-1 atas Swedia. Hasil itu diraih Jerman cukup dramatis setelah Toni Kroos mencetak gol kemenangan Jerman di saat injury time atau 90+5.
Der Panzer sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Ola Toivonen di menit ke-32. Namun gol Marcos Reus di awal babak kedua menyamakan kedudukan sebelum Kroos memastikan kemenangan Jerman 2-1.
Baca Juga:
Chicharito Raih GOAT Meksiko Usai Cetak Gol ke Gawang Korsel
Dengan kemenangan itu Jerman berada di posisi kedua dengan tiga poin dari dua laganya, sama dengan Swedia. Sementara Meksiko memimpin klasemen Grup F dengan enam poin setelah di laga kedua menang atas Korea Selatan 2-1.
Dengan hasil tersebut Meksiko diambang kelolosan ke babak 16 Besar. Sementara Korea Selatan belum mendapatkan poin dari dua pertandingan.
Kemenangan Jerman tersebut persaingan Grup F semakin ketat. Tiket babak 16 besar diperebutkan oleh Meksiko, Jerman dan Swedia. Sementara Korsel meski kecil namun secara teori masih juga memiliki peluang lolos.
Baca Juga:
Meksiko Unggul 1-0 Hadapi Korea Selatan di Babak Pertama Grup F
Pada laga terakhir atau laga penentuan di Grup F, Jerman akan menghadapi Korea Selatan di Kazan Arena, Kazan, Rabu (27/6/2018). Sementara Swedia akan menghadapi Meksiko di Ekaterinburg Arena, Ekaterinburg.
Di atas kertas, Jerman yang akan menghadapi Korsel tentu saja lebih diunggulkan. Amannya, skuatnya Joachim Loew mengejar kemenangan dengan skor sebesar besarnya atas Korsel.
Sementara jika Meksiko berhasil mengalahkan Swedia maka Jerman hanya butuh hasil imbang melawan Korsel untuk lolos ke babak 16 besar.
Berikut klasemen Grup F :
Meksiko 2 2 0 0 (3 1) 6 Poin
Jerman 2 1 0 1 (2 2) 3
Swedia 2 1 0 1 (2 2) 3
Korea Selatan 2 0 0 2 (1 3) 0
ket: main - menang - seri - kalah - (selisih gol) - poin
Suara.com/Reky Kalumata
Berita ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul 'Berikut Klasemen Grup F Usai Jerman Taklukkan Swedia'
Berita Terkait
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Satu Striker Liga Belanda Resmi Jadi WNI usai Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang
-
Bertepatan Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Resmi Dapat Striker Anyar
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Resmi! Inilah Pembagian Pot Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Timnas Jerman Jadi Tim Pertama Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Terlalu Mudah?
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter