Bolatimes.com - Hylo Open 2022, ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mengalahkan wakil tuan rumah Jones Ralfy Jansen/Linda Efler dengan susah payah di Saarlandhalle, Kota Saarbrücken, Jerman, Selasa.
Pada laga itu, Rinov/Pitha yang berstatus unggulan ketujuh itu harus melalui pertarungan sengit berdurasi hampir satu jam untuk mengakhiri pertandingan dengan skor tipis 18-21, 21-13, 21-19.
Runner up Malaysia Masters 2022 itu mengakui bahwa penampilan mereka belum maksimal karena terkendala dengan shuttlecock yang digunakan.
“Pertandingan hari ini juga tidak mudah dan harus melalui pertandingan sengit. Skornya juga ketat di gim ketiga,” ungkap Rinov melalui keterangan PBSI yang diterima di Jakarta, Selasa.
“Yang sedikit membuat kami kurang bisa bermain baik mungkin disebabkan faktor shuttlecock. Jenis shuttlecock yang digunakan di turnamen Hylo Open ini terus terang cukup susah dikendalikan. Ini membuat penampilan kami belum bisa maksimal seperti yang kami harapkan,” kata dia menambahkan.
Pada babak kedua, Kamis (3/10), Rinov/Pitha akan menghadapi pasangan Prancis Lucas Corvee/Sharone Bauer.
Selain Rinov/Pitha, Indonesia hingga saat ini sudah meloloskan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin ke babak 16 besar. Namun masih ada dua pasangan lain yang belum tampil hari ini, yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Indonesia juga masih memiliki enam wakil lainnya yang baru akan mengawali pertandingan babak 32 besar pada Rabu besok. Mereka adalah Shesar Hiren Rhustavito, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Gregoria Mariska Tunjung, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
(Antara)
Berita Terkait
-
Australian Open 2023: Rival Terlalu Perkasa, Rinov/Pitha Gugur di Perempat Final
-
Australian Open 2023: Libas Wakil Malaysia, Rinov/Pitha ke Perempat Final
-
Indonesia Open 2023: Motivasi Berlipat, Rinov/Pitha Ingin Balas Yuta/Arisa di Perempat Final
-
Indonesia Open 2023: Bungkam Wakil Malaysia, Rinov/Pitha Maju ke Perempat Final
-
Singapore Open 2023: Menang Perang Saudara, Rinov/Pitha Minta Maaf ke Praveen/Melati karena Diuntungkan Linesman
-
Susunan Pemain China vs Indonesia di Perempat Final Piala Sudirman 2023, Anthony Ginting dan Fajar/Rian Tampil
-
Piala Sudirman 2023: Rinov/Pitha Senang Buka Kemenangan Indonesia atas Jerman
-
BAC 2023: Rinov/Tari Menang Mudah di Babak 32 Besar, Cuma Butuh Waktu 19 Menit
-
BAMTC 2023: Indonesia Juara Grup C, Rinov/Phita Ungkap Kunci Tumbangkan Thailand
-
Hasil BAMTC 2023: Comeback Dramatis atas Thailand, Indonesia Jadi Juara Grup
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat